TAPSEL,- Tak terasa pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler 111 Tahun Anggaran 2021 telah memasuki hari29 sejak dibukanya 15 Juni 2021. Oleh karena itu seluruh Komando Distrik Militer (Kodim) yang mendapatkan program tersebut harus kerja keras.
Melaksanakan seluruh program yang telah dicanangkan dengan melakukan koordinasi maupun penyuluhan kepada warga Desa agar pelaksanaan TMMD ini dapat mencapai hasil yang maksimal.
Hasil fisik maupun non fisik dalam pelaksanaan TMMD serta dapat menghasilkan kualitas yang baik, sehingga dapat digunakan dengan sebaik-baiknya oleh warga desa.
Anggota Satgas TMMD ke 111 Kodim 0212/TS Kopda Jailani melintas di lokasi jalan baru hasil TMMD kodim Tapsel berlokasi di Dusun Tangga Batu, Desa Siuhom, Kec. Angkola Barat, Kab. Tapsel.
Masyarakat sangat gembira sekali, apalagi anak-anak bisa lebih bergiat untuk belajar ke sekolah. Kopda Jailani, Selasa (13/7/2021), anak-anak tahun ajaran baru 2021/2022 lewati jalan baru hasil TMMD Tapsel.