HomeBERITAAtasi Persoalan Sampah, Bupati Ipuk : "Tanggung Jawab Kita Bersama"

Atasi Persoalan Sampah, Bupati Ipuk : “Tanggung Jawab Kita Bersama”

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani saat memberikan sambutan di acara Festival Creative Recycled

Banyuwangi, SMNNews.co.id – Dalam acara Festival Creative Recycled Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani berpesan kepada masyarakat agar tidak membuang sampah sembarangan. Karena, persoalan sampah ini merupakan tanggung jawab kita bersama.

Sampah itu bukan masalah pemerintah daerah saja, tapi ini masalah bersama maka persoalan sampah ini perlu kerja sama bagaimana penanganannya. Untuk itu butuh kesadaran bersama dengan gotong royong dalam menyelesaikan permasalahannya.

“Jadi jangan hanya sekedar orang bilang ini kotor, taman blambangan kotor banyak sampahnya jangan hanya difoto terus dishare ke media sosial, tidak hanya itu, tapi harus ada solusinya,” kata Bupati Ipuk Fiestiandani pada, Selasa (21/06/2022).

Selain itu, Ipuk juga menyampaikan, pihaknya akan memberikan edukasi kepada masyarakat agar lebih peka dan peduli dengan lingkungan sekitar. Masyarakat akan berduyun-duyun memanfaatkan sampah, jika tahu bahwa sampah punya nilai ekonomis.

“Saya berharap teman – teman bisa mendaur ulang sampah menjadi barang yang punya nilai jual, inilah yang ingin kita sampaikan kepada masyarakat,” katanya.

Bupati Banyuwangi, Ipuk melihat hasil kerajinan daur ulang sampah

Kalau berbicara masalah sampah imbuh Ipuk, maka otomatis ada kaitannya dengan masalah bumi karena ini merupakan masa depan bumi ini, dan masa depan Kabupaten Banyuwangi. Kalau tidak diselesaikan secara baik, maka kerusakan bumi akibat sampah itu akan fatal sekali.

“Dalam Festival Creatif Recycled ini merupakan bagian upaya kita untuk menyelamatkan bumi dari sampah serta kerusakan lingkungan,” cetusnya.

Beberapa kegiatan yang sudah dilakukan oleh pemerintah daerah juga sama dengan kegiatan seperti sungaiku bersih dan mentari. Oleh karena itu, pemerintah daerah sedang berupaya menyediakan tempat pembuangan sampah terpadu dibeberapa daerah Banyuwangi.

“Jadi mohon dukungannya mudah mudahan festival ini bisa tersampaikan kepada seluruh masyarakat Banyuwangi. Dan kita harapkan masyarakat Banyuwangi sadar untuk tidak lagi membuang sampah disungai,” pungkasnya. (rica)

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

Gelar Halal Bihalal, Perumda Tirta Kanjuruhan Kumpulkan Kajaran Karyawan dan Direksi

MALANG, SMNNews.co.id - Perusahaan Daerah Air Minum (Perumda) Tirta Kanjuruhan menggelar acara Halal Bihalal dan pembinaan pegawai bersama Dewan Pengawas. Kegiatan ini berlangsung selama 2...

Polres Malang Bongkar Pabrik Narkoba Rumahan Terbesar di Jatim

MALANG, SMNNews.co.id - Aparat Kepolisian Resor Malang, Polda Jatim, berhasil mengungkap praktik produksi narkotika jenis sabu di wilayah Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan. Pabrik narkoba...

Knalpot Brong Resahkan Warga Desa Pandan, Personel Gabungan Satlantas Polres Pamekasan Gelar Penertiban

PAMEKASAN, SMNNews.co.id - Personil Gabungan Satlantas Polres Pamekasan dan Polsek Galis melakukan Penertiban pelanggaran Knalpol tidak standar atau Knalpot Brong dan pelanggaran kasat mata...