HomeTNIBabinsa Batumadeg Matangkan LKBB SMPN 6 Nusa Penida

Babinsa Batumadeg Matangkan LKBB SMPN 6 Nusa Penida

Klungkung, SMNNews.co.id- Tak kenal lelah, Babinsa Batumadeg Koptu Komang Adnyana bersama Bhabinkamtibmas terus mematangkan kemampuan siswa dan siswi SMPN 6 Nusa Penida melalui pelatihan LKBB dalam rangka persiapan lomba memperingati HUT ke 78 Kemerdekaan RI.

Semangat Babinsa dan Bhabinkamtibmas itupun diapresiasi oleh Kepala Sekolah SMPN 6 Nusa Penida Ni Wayan Pirgianti saat ikut serta memberikan pendampingan pelatihan yang digelar disekolahnya, Kamis ( 27/07/23 ).

Kepala Sekolah SMPN 6 Nusa Penida Ni Wayan Pirgianti mengatakan bahwa pihaknya memang sengaja menggandeng Babinsa dan Bhabinkamtibmas dalam melatih anak didiknya dalam persiapan LKBB.

Dirinya berharap dengan hadirnya beliau-beliau ini akan semakin meningkatkan semangat dan motivasi anak didiknya untuk giat berlatih demi penampilan yang terbaik saat perlombaan nanti.

Sementara itu, Babinsa Batumadeg Koptu I Komang Adnyana menyampaikan bahwa disamping kemampuan LKBB, pihaknya juga menguatkan mental anak-anak. Bukan tanpa alasan, kekuatan mental ini akan menjadi dasar kepercayaan diri anak-anak saat tampil dalam perlombaan.

“Disamping penguasaan materi, kita kuatkan mental anak-anak agar saat lomba mereka percaya diri dan yakin akan kemampuan mereka,“ ungkapnya. *

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

Keluarga Besar PTPN IV Reg ll PKS Tinjowan Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW

SIMALUNGUN, SMNNews.co.id - Keluarga Besar PT Perkebunan Nusantara IV (PTPN IV) Regional ll menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 12 Rabiul Awal 1446 Hijriyah...

Sinergitas Polres Pamekasan dan Aparat Terkait Bersama Masyarakat, Evakuasi Korban yang Jatuh ke Sumur Cepat Dilakukan

PAMEKASAN, SMNNews.co.id - Kapolres Pamekasan AKBP Jazuli Dani Iriawan melalui Kasihumas AKP Sri Sugiarto menjelaskan bahwa, berkat sinergitas, kekompakan dan kerjasama antara aparat dan...

Personel Polres Sigi Kawal Giat Jalan Santai SMPN 4 Sigi

SIGI, SMNNews.co.id - Jalan Santai yang digelar Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 4 Sigi, dalam rangka Reuni Akbar, di lapangan SMPN 4 Sigi di...