HomeADVERTORIALBapenda Kabupaten Blitar Gerak Cepat Untuk Optimalisasi Pajak Daerah

Bapenda Kabupaten Blitar Gerak Cepat Untuk Optimalisasi Pajak Daerah

Kepala Bapenda Kabupaten Blitar, Asmaningayu Dewi Lintangsari.

BLITAR, SMNNews.co.id – Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Blitar terus bergerak cepat untuk mengoptimalkan potensi pajak daerah. Kepala Bapenda Kabupaten Blitar, Asmaningayu Dewi Lintangsari, menyampaikan langkah-langkah strategis yang tengah dilakukan pihaknya untuk meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) dari sektor pajak.

“Kami dari Bapenda Kabupaten Blitar mengambil langkah konkret untuk mengoptimalkan pajak daerah. Salah satunya adalah menjalin kerja sama dengan berbagai pihak, seperti Kejaksaan, Badan Pertanahan Nasional (BPN), dan Ikatan Pejabat Pembuat Akta Tanah (IPPAT),” ungkap Asmaningayu Dewi Lintangsari saat ditemui di ruang kerjanya, Kamis (12/12/2024).

Ia menjelaskan, upaya optimalisasi ini juga melibatkan pemutakhiran Nilai Jual Objek Pajak (NJOP), penilaian bangunan khusus, serta pendataan bangunan di sejumlah wilayah.

“Kami bekerja sama dengan 12 desa berkembang untuk memastikan data yang kami miliki akurat dan mencerminkan kondisi riil di lapangan,” tambahnya.

Menurut Asmaningayu Dewi Lintangsari langkah-langkah tersebut bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya membayar pajak daerah. Dengan terpenuhinya target pajak, pemerintah dapat mengalokasikan anggaran secara maksimal untuk pembangunan infrastruktur dan program-program yang bermanfaat bagi masyarakat.

“Dengan adanya peningkatan pajak, pembangunan di Kabupaten Blitar diharapkan dapat berjalan dengan baik dan sesuai harapan kita semua,” tegasnya.

Kerja sama dengan Kejaksaan diharapkan dapat membantu menertibkan wajib pajak yang menunggak atau belum memenuhi kewajibannya. Sementara itu, kolaborasi dengan BPN dan IPPAT bertujuan untuk memastikan proses administrasi pajak yang terkait dengan tanah dan bangunan berjalan lebih transparan dan efisien.

Selain itu, pemutakhiran NJOP juga menjadi fokus utama untuk menyesuaikan nilai pajak dengan perkembangan ekonomi di Kabupaten Blitar. Pendataan bangunan dan penilaian khusus dilakukan agar objek pajak yang sebelumnya belum tercatat dapat dimasukkan ke dalam basis data pajak Daerah.

Langkah inovatif ini mendapatkan dukungan dari berbagai pihak, termasuk pemerintah Desa yang terlibat aktif dalam proses pendataan dan verifikasi.

“Kami sangat mengapresiasi partisipasi masyarakat dan pemerintah desa dalam membantu kami menjalankan tugas ini,” ujar Asmaningayu Dewi Lintangsari.

“Dengan strategi ini, Bapenda Kabupaten Blitar optimis dapat mencapai target pajak daerah yang telah ditetapkan. Keberhasilan optimalisasi pajak ini diharapkan dapat menjadi pondasi yang kokoh bagi pembangunan berkelanjutan di Kabupaten Blitar,” pungkas Asmaningayu Dewi Lintangsari. (adv/bapenda/bonaji)

Temukan Berita Menarik Lainya Disini GOOGLE News !!

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

Polres Blitar Gelar Razia Sikat Miras, Sajam, Narkoba, Knalpot Brong, dan 3C

BLITAR, SMNNews.co.id – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan kamtibmas tetap kondusif, Polres Blitar bersama jajaran Kapolsek di wilayah hukumnya melaksanakan kegiatan razia terpadu...

Anggota DPRD Provinsi Jawa Timur Guntur Wahono Gelar Sosialisasi di Desa Sumberkembar Binangun Blitar

BLITAR, SMNNews.co.id - Anggota DPRD Provinsi Jawa Timur dari Fraksi PDI Perjuangan, Guntur Wahono, terus melakukan sosialisasi tentang Koperasi Merah Putih (KMP) ke desa-desa....

PT.GFT Pekerjakan Puluhan Tenaga Asing dan Berangkatkan Ratusan Pegawai dari Ngawi ke Vietnam

NGAWI, SMNNews.co.id - PT. GFT Indonesia Investment di Geneng Ngawi, mempekerjakan puluhan tenaga kerja asing dan telah memberangkatkan ratusan pegawainya ke Vietnam. Hal itu terkuak...