HomeJAWA TIMURBOJONEGORODanramil Sumberejo : Turnamen Forpimka Cup, Ajang Pupuk Rasa Persatuan Dan Kesatuan

Danramil Sumberejo : Turnamen Forpimka Cup, Ajang Pupuk Rasa Persatuan Dan Kesatuan

Juara pada pertandingan Turnamen Forpimka Cup

Bojonegoro, suaramedianasional.co.id – Danramil 0813-09/Sumberejo Kapten Inf Rianto turut menghadiri pertandingan final sepak bola antar desa se- Kecamatan Sumberejo, Kabupaten Bojonegoro dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke- 74 tahun 2019, dilapangan Condromowo, Desa Talun, Kecamatan Sumberejo, Bojonegoro, Jawa Timur, Rabu (21/8).

“Turnamen ini selain merupakan rangkaian acara menyambut Hari Ulang Tahun Kemerdekaan, juga sebagai wahana untuk memupuk tali silaturahmi bersama,” demikian disampaikan Danramil 0813-09/Sumberejo Kapten Inf Rianto.

Pihaknya mengharapkan, dengan digelarnya turnamen sepak bola Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forpimka) Cup, bisa sebagai wadah bagi generasi muda yang kreatif dalam mengembangkan bakatnya.

“Sehingga mereka mampu menunjukkan kemampuannya, baik di dalam Bojonegoro maupun diluar Bojonegoro melalui bidang olahraga. Sekaligus juga sebagai momentum untuk meningkatkan rasa persatuan dan kesatuan sesama anak bangsa,” tandasnya.

Laga final tim Sumuragung berhasil mengalahkan tim Desa Talun dengan skor 4-2. Tak ketinggalan turut memeriahkan turnamen kali ini tim Kepala Desa se- Kecamatan Sumberejo dengan tim sepakbola legendaris Sumberejo dalam pertandingan exhibition. (Dandim Bojonegoro)

ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

Bupati Blitar Beri Jawaban Atas PU Fraksi Tentang 3 Ranperda di Paripurna DPRD Kabupaten Blitar

BLITAR, SMNNews.co.id - DPRD Kabupaten Blitar kembali menggelar Rapat Paripurna bertempat di Graha Paripurna DPRD Kabupaten Blitar, Jumat 19/04/2024. Ada dua agenda yang dibahas dalam...

Bupati Asahan Batalkan Pelantikan Kepala UPTD di 22 Maret 2024

ASAHAN, SMNNews.co.id - Sebanyak 49 orang Kepala UPTD TK, SD, SMP dan Kepala SPNF SKB Negeri di Lingkungan Dinas Pendidikan Kabupaten Asahan yang dilantik...

Pipa PDAM Kota Malang Bocor dan Buat Jalan Ambrol, Satu Mobil Terperosok!

KOTA MALANG, SMNNews.co.id – Pipa PDAM yang terletak di perempatan Ranugrati Kota Malang jebol dan membuat jalan aspalnya ambrol. Hal ini menyebabkan satu mobil terperosok...