HomeTNIDemi Keamanan, Babinsa Pikat Temani Anak Sekolah Tunggu Jemputan Orang Tua

Demi Keamanan, Babinsa Pikat Temani Anak Sekolah Tunggu Jemputan Orang Tua

Klungkung, SMNNews.co.id- Sebagai langkah antisipasi timbulnya tindak kejahatan berbagai upaya terus dilakukan Babinsa Kodim Klungkung di wilayah binaannya.

Seperti yang dilakukan Babinsa desa Pikat Serda Nengah Anom  saat melaksanakan sambang sekaligus patroli di SDN 1 Pikat.  Selepas waktu sekolah usai, Serda Anom sengaja hadir  ditengah anak- anak yang tampak sedang menunggu jemputan, Jumat (02/09/22).

Ditemui dilokasi, Serda Anom menerangkan bahwa kehadirannya di sekolah ini sebagai upaya menjaga anak-anak sekaligus mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan pada anak-anak.

“Hampir seluruhnya anak-anak dijemput orang tuanya, sehingga di jeda waktu menunggu jemputan kita berupaya memberikan keamanan pada anak-anak,” ucapnya.

 Kita juga berikan pengertian kepada mereka untuk berada di dalam sekolah sampai jemputan datang serta berhati-hati dengan orang yang tidak dikenal. Semua ini sudah kita koordinasikan dengan  pihak sekolah  serta kepada para orang tua untuk menjemput anaknya tepat waktu, sehingga tidak ada waktu luang  bagi oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab untuk bertindak kejahatan.

Sementara itu, terpisah Letkol Inf Suhendar Suryaningrat, SH. M.Si menyampaikan bahwa dirinya telah memberikan perintah kepada jajarannya untuk meningkatkan  keamanan diseluruh sektor  yang menjadi wilayah tugasnya.

Hal ini dilakukan guna sebagai upaya deteksi dan cegah dini terhadap potensi kejahatan yang dapat mengganggu stabilitas keamanan di wilayah.

“Pada intinya kejahatan datang karena ada peluang dan kesempatan, untuk itu melalui kegiatan seperti ini dirinya berharap hal tersebut bisa di cegah,” bebernya.

Dalam pelaksanaan tugas dilapangan pihaknya tetap berkoordinasi serta bersinergi dengan instansi terkait, sehingga kegiatan ini dapat berjalan dengan maksimal, “pungkasnya. *

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

Polsek Doko Laksanakan Giat Jumat Curhat di Masjid Baitun Nuur Desa Plumbangan

BLITAR, SMNNews.co.id - Polsek Doko melaksanakan giat Jumat Curhat di Masjid Baitun Nuur Desa Plumbangan, Kecamatan Doko, Jumat (19/04/2024). Hadir dalam kegiatan tersebut, Kasat Binmas...

Kapolsek Larangan dan Anggota Datangi TKP Dugaan Seseorang Bunuh Diri

PAMEKASAN, SMNNews.co.id - Kapolsek Larangan Iptu Kadarisman, bersama anggotanya mendatangi TKP dugaan seseorang bunuh diri di Dsn. Kendal Ds. Blumbungan Kec. Larangan Kab. Pamekasan,...

Pandangan Umum Fraksi DPRD Kabupaten Blitar Tanggapi 3 Ranperda Usulan Bupati Blitar

BLITAR, SMNNews.co.id - Fraksi-fraksi DPRD Kabupaten Blitar menanggapi 3 (tiga) Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) usulan Bupati. Tanggapan itu dikemas dalam Rapat Paripurna dengan agenda...