HomeJAWA TIMURMALANG RAYADesa Talangagung Cegah Antrian Panjang Layanan Publik

Desa Talangagung Cegah Antrian Panjang Layanan Publik

 

Kades Talangagung Nur Said bersama Carik Solikin.

Malang, suaramedianasional.co.id – Diam-diam, Desa Talangagung, Kecamatan Kepanjen bergeliat menghadapi berbagai tantangan yang mereka rasakan, diantaranya pada kekurangan pra sarana dan infrastruktur. “Akhirnya ya kami ini meningkatkan sektor layanan publiknya, jadi ruang kantor kepala desa yang usai dibangun kita fungsikan untuk pelayanan masyarakat,” ujar Nur Said, Kades Talangagung.

Pembangunan yang sudah dilakukan desa ini baru mencakup tiga ruang, semula akan difungsikan untuk ruang kades, ruang PKK dan mushala. “Itu saja kecukupan anggarannya belum bisa menyelesaikan mushala yang masih kurang lantai dan beberapa bagian lainnya,” ujar Nur Said.

Keterbatasan ruang ini pula yang membuat Nur Said dan seluruh perangkat Desa Talangagung berinisiatif menggunakan ruang kades untuk pelayanan publik. “Kadesnya belum punya ruagan tersendiri tetapi tak mengapa yang penting layanan masyarakat lebih dulu,” ujar Nur Said.

Pelayanan masyarakat seperti pengurusan surat dan administrasi, menjadi fungsi yang diwadahi ruang baru tersebut. Sedangkan pembangunan lanjutan atas berbagai kekurangan pra sarana di desa ini akan diupayakan sedikit demi sedikit sesuai kemampuan anggaran desa setempat.(yop)

ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

Bupati Asahan Buka Festival Tari Gubang Tingkat SD dan SMP Negeri/Swasta se-Kabupaten Asahan

ASAHAN, SMNNews.co.id - Sebanyak 14 Tim yang berasal dari jenjang SD dan SMP di Kabupaten Asahan, mengikuti Festival Tari Gubang dengan tema "Melalui Festival...

Bupati Asahan Pimpin Upacara Hari Peringatan Otonomi Daerah

ASAHAN, SMNNews.co.id - Bupati Asahan H. Surya BSc memimpin Upacara hari peringatan Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di halaman kantor Bupati Asahan, Kamis (25/04/24)....

GP Ansor Jember Deklarasikan Ketuanya Maju Pilkada Kabupaten

JEMBER, SMNNews.co.id - Jajaran Gerakan Pemuda (GP) Ansor Cabang Jember mendeklarasikan Ketua Ansor Jember, Izzul Ashlah untuk maju dalam kontestasi Pilkada kabupaten Jember 2024,...