HomeBERITADiduga Sakit, Sopir Truk Ditemukan Meninggal di dalam Kabin Truknya

Diduga Sakit, Sopir Truk Ditemukan Meninggal di dalam Kabin Truknya

Proses evakuasi korban dari dalam truknya (sumber : SIN)

TUBAN, SMNNews.co.id – Seorang sopir truk bernama Marsudi Wirno (57), warga Kabupaten Sidoarjo ditemukan meninggal dunia di dalam kabin truknya. Kejadian itu terjadi di garasi truk di Desa Socorejo, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban pada Jumat (8/7/2022).

“Posisi korban duduk di kabin truk. Korban memakai baju polo motif loreng warna dan menggunakan sarung kotak-kotak warna coklat,” kata Kapolsek Jenu AKP Gunawan Wibisono, Jumat (8/7/2022).

Saksi yang juga rekan korban bernama Munasir (43), kepada polisi menjelaskan, pada Kamis (7/7/2022) sekitar pukul 21.00 WIB korban tiba di garasi truk milik warga setempat untuk mengtre muatan di PT SI.

Sekitar pukul 22.00 WIB korban kemudian berpamitan untuk tidur di dalam truk bernomor polisi B 9356 TYX. Korban juga berpesan kepada saksi agar dibawakan sarapan pagi keesokan harinya.

Kemudian pada Jumat (8/7/2022) sekitar pukul 06.30 WIB saksi datang membawakan sarapan kepada korban. Lalu saksi yang melihat korban masih di kabin truk mencoba membangunkan.

“Saat korban dibangunkan, korban tidak bergerak atau sudah dalam keadaan meninggal dunia,” ungkap Gunawan.

Selanjutnya saksi menghubungi rekannya yang lain dan melapor kejadian tersebut ke Polsek Jenu. Dari hasil pemeriksaan medis tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. Diduga korban meninggal akibat sakit.

“Informasi dari keluarganya, korban punya riwayat penyakit jantung sudah tiga tahun terakhir,” pungkasnya. (sin/red)

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

Beredar Video Bentrok di Pasar Kuliner Malam Jalan Cut Nyak Dien, Kapolsek Sukajadi Bantah Adanya Pembacokan

PEKANBARU, SMNNews.co.id - Penertiban pedagang kuliner malam di jalan Cut Nyak Dien, oleh Pemkot Pekanbaru, membawa insiden. Informasi yang diterima, perselisihan terjadi Senin malam (14/10)2024),...

KPU Pasaman Gelar Rakor Persiapan Jelang Debat Publik Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati

PASAMAN, SMNNews.co.id - Menjelang debat pasangan calon Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pasaman menggelar rapat koordinasi persiapan debat publik pasangan calon bupati dan wakil bupati...

Polres Blitar Gelar Apel Pasukan untuk Kesiapan Operasi Zebra 2024

BLITAR, SMNNews.co.id - Polres Blitar menggelar Apel Pasukan dalam rangka kesiapan pelaksanaan Operasi Zebra 2024. Apel tersebut dilaksanakan pada Selasa di halaman Mapolres Blitar dan...