HomeBERITADisanggong 5 Hari, Tersangka Pembunuh Pensiunan RRI Madiun Ditangkap di Bangkalan

Disanggong 5 Hari, Tersangka Pembunuh Pensiunan RRI Madiun Ditangkap di Bangkalan

Kasatreskrim Polres Madun Kota, AKP Tatar.

MADIUN, SMNNews.co.id – Satuan Reserse Kriminal Polres Madiun Kota berhasil meringkus terduga pelaku pembunuhan Aris Budianto (58 th), warga Jl Sentul, Kecamatan Taman, Kota Madiun

Aris Budianto yang merupakan pensiunan karyawam RRI Madiun ini, ditemukan tewas 2 Juli 2022 lalu di jalanan dekat rumahnya saat pagi buta. Sejumlah luka terdapat di tangan dan lehernya.

Kasat Reskrim Polres Madiun Kota, AKP  Tatar Hernawan, yang memburu tersangka mengatakan, diduga Aris dianiaya hingga tewas oleh NS (50 thn), juga warga Taman, Kota Madiun.

“Sudah kami tangkap di sebuah rumah di Bangkalan, Madura, Rabu 8 Juni 2022 lalu,” ujar Kasatreskrim AKP Tatar.

NS sendiri dikenal sebagai seorang penjual es. Usai melakukan pembunuhan, dia langsung kabur dengan motor ke Bangkalan.

“Kita sempat sanggong lima hari di Bangkalan. Di penangkapan itu, sempat pula disita senjata yang diduga dipakai menghabisi korbannya,” ungkap Tatar.

Menurut Kasatreskrim, dari hasil keterangan tersangka, pembunuhan itu dilakukan sendirian. Namun, pengakuan itu masih didalami polisi.

“Kita masih mendalami, tapi memang dalam pengakuan sementara dia melakukannya sendiri. Diduga, tindakan itu bermotif asmara. Ada dugaan bahwa istri tersangka ini berhubungan dengan korban,” pungkas Tatar.

Sampai saat ini, NS masih ditahan dan dimintai keterangan oleh petugas Polres Madiun Kota. Polisi juga masih mendalami tentang kemungkinan adanya motif lain yang mendorong tersangka membunuh korbannya. (Penulis: Dodik Eko P)

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

Bupati Asahan Buka Festival Tari Gubang Tingkat SD dan SMP Negeri/Swasta se-Kabupaten Asahan

ASAHAN, SMNNews.co.id - Sebanyak 14 Tim yang berasal dari jenjang SD dan SMP di Kabupaten Asahan, mengikuti Festival Tari Gubang dengan tema "Melalui Festival...

Bupati Asahan Pimpin Upacara Hari Peringatan Otonomi Daerah

ASAHAN, SMNNews.co.id - Bupati Asahan H. Surya BSc memimpin Upacara hari peringatan Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di halaman kantor Bupati Asahan, Kamis (25/04/24)....

GP Ansor Jember Deklarasikan Ketuanya Maju Pilkada Kabupaten

JEMBER, SMNNews.co.id - Jajaran Gerakan Pemuda (GP) Ansor Cabang Jember mendeklarasikan Ketua Ansor Jember, Izzul Ashlah untuk maju dalam kontestasi Pilkada kabupaten Jember 2024,...