HomeBERITAEvent Festival Kresnayana Kabupaten Blitar Masuk Kalender Wisata Jawa Timur

Event Festival Kresnayana Kabupaten Blitar Masuk Kalender Wisata Jawa Timur

Wakil Bupati Blitar saat menghadiri peluncuran Kalender Wisata Jawa Timur 2023, Event Festival Kresnayana Kabupaten Blitar masuk di dalamnya

BLITAR, SMNNews.co.id – Wakil Bupati Blitar Rahmat Santoso didampingi Kepala Disparbudpora Kabupaten Blitar Suhendro Winarso menghadiri acara Peluncuran Kalender Wisata Jawa Timur Tahun 2023 di Pakuwon Imperial Ballroom, Surabaya, Kamis (15/12/22).

Rahmat mengatakan, ada beberapa wilayah yang masuk dalam event unggulan di Jawa Timur salah satunya yaitu Kabupaten Blitar dengan event Festival Kresnayana.

Dengan masuknya Kresnayana dalam kalender wisata Jawa Timur ini kita berharap bisa menarik wisatawan lokal hingga mancanegara untuk datang di Kabupaten Blitar,” ujar Rahmat dalam keterangan tertulis, Jumat (16/12/2022).

Rahmat yang juga menjabat Wakil Ketua PAN Jatim ini menambahkan persiapan promosi acara harus dikemas dengan lebih baik dan menarik.

“Serta dikolaborasikan dengan kalender event yang ada di Kabupaten Blitar, keterlibatan UMKM dan lainnya,” tandasnya.

Peluncuran Kalender Wisata Jawa Timur 2023 merupakan bentuk keseriusan Pemerintah Provinsi Jawa Timur untuk mempromosikan event budaya dan pariwisata. Tujuannya, agar calon wisatawan dapat mengetahui berbagai event yang diselenggarakan di kabupaten/kota di Jawa Timur selama kurun waktu satu tahun dan bisa tinggal lebih lama di Jawa Timur.

Dan tour operator dapat memasukkan event pariwisata ke dalam paket wisata yang ditawarkan kepada wisatawan. Didukung oleh stakeholder pariwisata dan media dapat membantu menyebarluaskan event budaya dan pariwisata Jawa Timur.

“Harapan ke depannya pariwisata di Jawa Timur, termasuk di Kabupaten Blitar bisa bangkit kembali dan menjadi pilihan utama para wisatawan untuk berkunjung dan tinggal lebih lama,” pungkas Rahmat.

Acara dihadiri langsung Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, Konjen Australia, Konjen Jepang, Kepala Daerah, Kepala Disparbudpora dan pegiat wisata serta media di Jawa Timur. (bonaji)

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

Gelar Halal Bihalal, Perumda Tirta Kanjuruhan Kumpulkan Kajaran Karyawan dan Direksi

MALANG, SMNNews.co.id - Perusahaan Daerah Air Minum (Perumda) Tirta Kanjuruhan menggelar acara Halal Bihalal dan pembinaan pegawai bersama Dewan Pengawas. Kegiatan ini berlangsung selama 2...

Polres Malang Bongkar Pabrik Narkoba Rumahan Terbesar di Jatim

MALANG, SMNNews.co.id - Aparat Kepolisian Resor Malang, Polda Jatim, berhasil mengungkap praktik produksi narkotika jenis sabu di wilayah Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan. Pabrik narkoba...

Knalpot Brong Resahkan Warga Desa Pandan, Personel Gabungan Satlantas Polres Pamekasan Gelar Penertiban

PAMEKASAN, SMNNews.co.id - Personil Gabungan Satlantas Polres Pamekasan dan Polsek Galis melakukan Penertiban pelanggaran Knalpol tidak standar atau Knalpot Brong dan pelanggaran kasat mata...