HomeBERITAFORMAT Pasuruan Minta Kejari Kabupaten Pasuruan Transparan dan Segera Menetapkan Tersangka Utama

FORMAT Pasuruan Minta Kejari Kabupaten Pasuruan Transparan dan Segera Menetapkan Tersangka Utama

FORMAT Pasuruan saat mendatangi kantor Kejari Kabupaten Pasuruan

PASURUAN, SMNNews.co.id – Kasus redistribusi sertifikat lahan Desa Tambaksari, Purwodadi Kabupaten Pasuruan yang ditangani oleh Kejaksaan Negeri Kabupaten Pasuruan menjadi sorotan Forum Rembuk Masyarakat Timur (FORMAT) Pasuruan, pada Selasa (13/06/2023)

FORMAT beserta rombongan mendatangi kantor Kejari Kabupaten Pasuruan yang berjumlah 25 orang. Kedatangan FORMAT disambut hangat dan diterima oleh Kasie Intel Kejari Jaksa Agung.

Dalam kesempatan ini Ismail Makky Ketua FORMAT mengatakan, penanganan kasus redistribusi ini harus transparan, mafia tanah ini adalah kejahatan luar biasa yang harus ditangani dengan cara tidak biasa – biasa saja.

Makky juga menambahkan, bahwa ada 352 sertifikat yang dibagikan oleh kementerian ATR/ BPN dengan 252 masyarakat sebagai pemohonnya, dimungkinkan masyarakat bisa memiliki lebih dari 1 sertifikat dan tidak menutup kemungkinan adanya oknum – oknum yang diduga memanfaatkan program redistribusi ini untuk memiliki lahan dengan mengatasnamakan masyarakat.

“FORMAT meminta kejaksaan agar lebih transparan untuk mengungkap praktek tersebut dan segera menetapkan tersangka lainnya, yang merupakan pelaku utama dalam kasus mafia tanah,” tegasnya.

Menanggapi hal tersebut kasie Intel Kejari Agung menjelaskan, memang ada beberapa masyarakat yang mempunyai sertifikat lebih dari satu, terkait dengan adanya dugaan keterlibatan oknum pejabat dalam kasus kepemilikan lahan tersebut masih kita dalami.

“Kejari saat ini masih menjalankan proses penyidikan dan akan mengedepankan profesionalitas dan transparan, agar masyarakat bisa melakukan pengawasan dalam kasus ini,” tutupnya. (an)

Temukan Berita Menarik Lainya Disini GOOGLE News !!

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

PKD Kabupaten Blitar Minta Hearing dengan DPRD, Karena Layanan BPJS Perlu Dievaluasi

BLITAR, SMNNews.co.id – Persaudaraan Kepala Desa (PKD) Kabupaten Blitar meminta Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Blitar untuk segera mengadakan hearing dengan pihak BPJS...

Aksi Pecah Kaca Mobil Terekam CCTV, Gasak Uang 150 Juta!

INDRAGIRI HILIR, SMNNews.co.id - Aksi pecah kaca mobil terjadi didepan Suhaimi Collection, tepatnya di Jalan M Boya kota Tembilahan, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) provinsi...

Mencari Solusi Berbagai Permasalahan Bersama Masyarakat, Kapolsek Tenayan Raya Gelar Jumat Curhat

PEKANBARU, SMNNews.co.id – Dalam upaya mempererat komunikasi dengan masyarakat dan menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Polsek Tenayan Raya menggelar kegiatan Jumat Curhat...