HomeBERITAKapolresta Barelang Besuk Anggota Brimob di RSBK Pasca Penertiban Ruli Tangki 1000

Kapolresta Barelang Besuk Anggota Brimob di RSBK Pasca Penertiban Ruli Tangki 1000

Kapolresta Barelang Kombes Pol Nugroho Tri Nuryanto didampingi Wakapolres Barelang, AKBP Syafrudin Semidang Sakti membesuk Brigadir Polisi Toto Herianto di RSBK

BATAM, SMNNews.co.id – Kapolresta Barelang, Kombes Pol Nugroho Tri Nuryanto bersama dengan Wakapolresta Barelang, AKBP Syafrudin Semidang Sakti membesuk anggota Brigade mobil (Brimob) Polda Kepri Brigadir Polisi Toto Herianto di Rumah Sakit Budi Kemuliaan (RSBK) yang terluka kena anak panah pasca penertiban ruli Tangki 1000, Rabu (5/7/2023) kemarin.

Dalam kegiatan tersebut untuk memberikan dukungan moril, memberikan semangat atas pengabdian menjalankan tugas negara. Selain itu.

Kepada pihak keluarga Nugroho menyampaikan, bahwa kejadian ini tidak ada yang menginginkan terjadi dan ini merupakan resiko sebagai anggota Polri Abdi Negara.

“Mudah-mudahan apa yang kita lakukan dalam rangka penegakan hukum adalah untuk kepentingan masyarakat, serta membantu pembangunan Kota Batam,” ungkap Nugroho, Kamis (6/7/2023).

Menurut Nugroho, tindakan pelaku menyerang aparat adalah melanggar hukum, dan berharap kedepannya tidak terulang kembali.

“Mari bersama-sama kita taat kepada hukum. Kehadiran Polri hadir di lokasi penggusuran adalah dalam rangka pengamanan, sedangkan yang melakukan ekseskusi penggusuran adalah Satpol-PP dan BP Batam,” tuturnya.

“Ini berulang kali saya sampaikan kepada masyarakat kota batam tim terpadu turun adalah langkah terkahir untuk melakukan penertiban, karena sebelumnya sudah dilakukan langkah – langkah persuasif dan bisa dipahami semua kalangan masyarakat Kota Batam,” tutup Nugroho. (jul)

Temukan Berita Menarik Lainya Disini GOOGLE News !!

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

Polres Blitar Laksanakan Pengamanan Siraman Gong Kyai Pradah

BLITAR, SMNNews.co.id - Personil Polres Blitar sukses menjaga keamanan dan ketertiban dalam kegiatan siraman gong Kyai Pradah di Lodoyo, Kabupaten Blitar. Acara tersebut berjalan...

Kapolda Riau Menerima Gelar Adat Datuk Sri Jaya Perkasa Setia Negri dari Lembaga Adat Melayu Riau

PEKANBARU,SMNNews.co.id - Lembaga Adat Melayu (LAM) Riau menganugerahkan gelar adat kepada Irjen Muhammad Iqbal selaku Kapolda Riau, di Balai adat Melayu Riau, Jalan Diponegoro...

Waspadai Serangan Digital Jelang Pemilu, AJI Palembang Dorong Sinergitas Semua Pihak

PALEMBANG, SMNNews.co.id - Ancaman serangan digital meningkat seiring masifnya aktifitas di sosial media saat ini. Terlebih jelang pemilu, dimana sejumlah isu marak dan menjadi...