HomeBERITAKhatulistiwa Marathon 42 Km Babak Kualifikasi PON Resmi Dilepas Bupati Parigi Moutong

Khatulistiwa Marathon 42 Km Babak Kualifikasi PON Resmi Dilepas Bupati Parigi Moutong

Nofeldi Petingko menjadi yang tercepat dengan waktu tempuh 2 jam 44 menit dalam Khatulistiwa Marathon 42 Km dan berhasil lolos pada Kualifikasi PON dan akan mewakili Provinsi Sulawesi Tengah

PARIGI MOUTONG, SMNNews.co.id – Lomba Lari dibelahan Dunia, Khatulistiwa Marathon 42 Kilometer babak Kualifikasi Pekan Olahraga Nasional (PON) dengan resmi dilepas oleh Bupati Parigi Moutong Samsurizal Tombolotutu.

Finish dengan waktu tempuh 2 jam 44 menit Nofeldi Petingko, berhasil lolos menjadi yang tercepat pada Kualifikasi PON dan akan mewakili Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) pada ajang PON Aceh, Sumatera Utara Tahun 2024.

Kualifikasi Pra-PON yang diselenggarakan di Kabupaten Parigi Moutong, tepat di Pantai Mosing, Desa Sinei, Kecamatan Tinombo Selatan, Minggu (21/05/2023).

Sebanyak 44 Peserta yang terdiri dari 32 peserta Laki-laki dan peserta Perempuan sebanyak 12 orang. Peserta yang berhasil lolos ke ajang PON sebanyak 6 peserta Laki-laki dan 1 Perempuan yaitu: Nofeldi Petingko asal Sulteng, Dikki Abdul Majid asal Jawa Barat, Musa asal Kalimantan Barat, Laode Safruddin asal Sulawesi Selatan, Imam Mahdin asal Nusa Tenggara Barat, Hamka Asal Sulawesi Selatan, dan Dwi Tiansi Anggraini yang menjadi Satu-satunya Perempuan yang lolos mewakili Provinsi Jambi.

Wakil Bupati (Wabup) Parigi Moutong Badrun Nggai, dalam sambutannya mengatakan merujuk pada surat Persatuan Atletik Seluruh Indonesia Provinsi Sulawesi Tengah nomor 040/B/PASI-STG/IV/2023 tanggal 3 April Tahun 2023, tentang pelaksanaan Khatulistiwa Marathon Babak Kualifikasi PON ke XXI Aceh, Sumatera Utara Tahun 2024 di Kabupaten Parigi Moutong.

 “Pertama kalinya di Sulawesi Tenga, lebih tepatnya di Daerah kita Kabupaten Parigi Moutong diselenggarakan Pra Kualifikasi Cabang Olahraga Atletik Marathon,” ucapnya.

Ia juga mengatakan, terpilihnya Parigi Moutong sebagai Tuan Rumah pada perhelatan Marathon Pra Kualifikasi PON. Selain kesiapan dan keseriusan Pemerintah Daerah (Pemda) Parigi Moutong, juga dilihat dari segi Spot kekayaan Pariwisatanya.

“Parigi Moutong menawarkan sensasi perpaduan alam yang indah dengan Budaya Adat Istiadat yang menarik dan memiliki ciri khas tersendiri, sehingga layak menjadi salah satu Daerah tujuan Wisata di Indonesia,” pungkasnya. (db)

Temukan Berita Menarik Lainya Disini GOOGLE News !!

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

Ormas GPI Gelar Demo di Kejari Kabupaten Blitar, Minta Kasus-Kasus Lama di Kabupaten Blitar Diungkap Lagi

BLITAR, SMNNews.co.id - Sejumlah Ormas yang tergabung dalam Gerakan Pembaharuan Indonesia (GPI) melakukan aksi unjuk rasa di depan Kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Blitar,...

Susu Jadi Menu Favorit Makan Bergizi Gratis yang Paling Disukai Siswa di Kota Malang

KOTA MALANG, SMNNews.co.id - Susu menjadi menu andalan saat uji coba Makan Bergizi Gratis (MBG) di SDN Lowokwaru 3, Kota Malang pada Agustus sampai...

PMI Jember Kembali Distribusi Air Bersih untuk Korban Banjir Bandang di Desa Jambearum

JEMBER, SMNNews.co.id - PMI Kabupaten Jember kembali distribusi air bersih kepada korban banjir bandang di Desa Jambearum, Kecamatan Sumberjambe yang kesulitan mendapatkan air bersih,...