HomeBERITAKodim 0808/Blitar Gelar Sosialisasi ISIKHNAS Bekerja Sama dengan Dinas Peternakan Kab/Kota Blitar

Kodim 0808/Blitar Gelar Sosialisasi ISIKHNAS Bekerja Sama dengan Dinas Peternakan Kab/Kota Blitar

Sosialisasi ISIKHNAS bekerja sama dengan Dinas Peternakan Kab/Kota Blitar

BLITAR, SMNNews.co.id –  Kodim 0808/Blitar menggelar sosialisasi ISIKHNAS bekerja sama dengan Dinas Peternakan Kab/Kota Blitar, bertempat di Aula Shodancho Soeprijadi Kodim 0808, Sabtu (23/7/2022).

Kegiatan sosialisasi ini diikuti oleh perwakilan anggota dari masing masing Koramil jajaran Kodim 0808/Blitar dan perwakilan personel dari Polres Blitar Kota dan Polres Blitar.

ISIKHNAS adalah sistem informasi kesehatan hewan Indonesia yang mutakhir.

Sistem ini menggunakan tekhnologi sehari hari dalam cara yang sederhana, namun cerdas untuk mengumpulkan data dari lapangan dan dengan pemangku kepentingan dalam bentuk yang bermakna dan dapat segera dimanfaatkan.

Data yang dikumpulkan dari laporan penyakit rutin maupun prioritas di lapangan, kiriman ke laboratorium dan hasil ujinya, data pemotongan maupun produksi, serta investigasi penyakit prioritas, dapat diakses secara waktu nyata (real-time).

Begitu data tersebut tersedia untuk digunakan dalam proses pengambilan keputusan yang lebih mantap dan didasarkan pada bukti, guna mengelola sumber daya dan mengendalikan penyakit.

Pada kegiatan sosialisasi tersebut, Dandim 0808/Blitar Letkol Inf Sapto Dwi Priyono, S.E, yang diwakili Pasi Ops Kapten Inf Edy Prayitno dalam sambutannya, menjelaskan bahwa perwakilan anggota dari Koramil Koramil yang mengikuti kegiatan ini, supaya dapat mencermati dan melaksanakan dengan sungguh-sungguh aplikasi yang disosialisasikan oleh nara sumber, dengan harapan agar nantinya dapat mengoperasionalkan aplikasi tersebut dan menerapkan di Koramil masing-masing.

Kapten Inf Edy Prayitno menambahkan, karena ini materi baru, agar dicermati dan dipahami, apabila kurang jelas supaya ditanyakan kepada nara sumber.

Ia juga berharap semoga kegiatan sosialisasi ISIKHNAS ini, dapat berjalan dengan lancar dan aman,” pungkasnya Kodim 0808. (bonaji)

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

Bupati Asahan Resmikan Kantor DPD IPK Asahan

ASAHAN, SMNNews.co.id - Bupati Asahan H. Surya, BSc meresmikan Kantor Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Ikatan Pemuda Karya (IPK) Asahan yang berada di Komplek Graha...

DPC PDI Perjuangan Kabupaten Blitar Gelar Halal Bihalal dan Buka Pendaftaran Cabup dan Cawabup 2024

BLITAR, SMNNews.co.id - Dalam rangka mempersiapkan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Blitar tahun 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Kabupaten...

Pendataan PBB-P2 Tahun 2024 Mulai Disosialisasikan, Ini Kata Pj Bupati Jombang!

JOMBANG, SMNNews.co.id - Pemerintah Kabupaten Jombang melalui Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) menyelenggarakan kegiatan Sosialisasi Pendataan PBB-P2 Tahun 2024 di pendopo Kabupaten Jombang pada Selasa...