HomeBERITAKPU Kendal, Tetapkan Dico-Basuki Pemenang Hasil Pilkada 2020

KPU Kendal, Tetapkan Dico-Basuki Pemenang Hasil Pilkada 2020

KPU Kendal Heavy Indah Oktaria, tetapkan Paslon 01 pemenang Pilkada 2020.

KENDAL, SMNNews.co.id – Rapat Pleno Terbuka, Rekapitulasi Hasil Perhitungan Suara Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kendal tahun 2020 di Aula KPUD Kendal, Jawa Tengah, Selasa 15/12/2020.

KPU Kendal ditetapkan Dico M Ganinduto-H. Windu Suko Basuki, resmi akan menjadi Kepala Daerah di Kabupaten Kendal untuk 3,5 tahun mendatang. Paslon nomor urut satu dipastikan menang setelah memperoleh suara sebanyak 279.632 di Pilkada Kendal 9 Desember 2020 lalu.

Ketua KPU Kabupaten Kendal, Hevy Indah Oktaria mengatakan, Pasangan Calon (Paslon) bupati dan wakil bupati nomor urut satu, Dico M Ganinduto dengan Windu Suko Basuki memperoleh 279.632 suara. Kemudian pasangan nomor urut dua, Ali Nurudin dengan Yekti Handayani, memperoleh 214.299 suara dan pasangan nomor urut tiga, Tino W dengan Mustamsikin memperoleh 74.371 suara.

“Jumlah keseluruhan surat suara sah dan tidak sah 596.437, dengan rincian jumlah suara sah sebanyak 568.302 suara, dan jumlah suara tidak sah sebanyak 28.135 suara,” ujarnya.

Dikatakan Hevy, tentang penetapan jika tanpa pemohonan perselisihan hasil pemilihan akan ditetapkan, setelah Mahkamah Konstitusi secara resmi memberitahukan permohonan yang teregistrasi dalam Buku Registrasi Perkara Konstitusi (BRPK) pada KPU.

“Ini sebagai dasar kalau di daerah yang terkait tidak terjadi perselisihan hasil pemilihan,” terangnya.

Kalau ada perselisihan, lanjut Hevi, maka harus menunggu pascaputusan Mahkamah Konstitusi paling lama 5 hari setelah salinan penetapan, putusan dismissal atau putusan MK diterima oleh KPU.

“Jadi, tahapan dan jadwal penyelesaian perselisihan hasil pemilihan, menyesuaikan jadwal penyelesaian sengketa di Mahkamah Konstitusi,” tandasnya. (Syi)

ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

Perdana Hadiri Panen Raya, Pangdam V Brawijaya Perintahkan Semua Dandim di Jatim Kawal Stabilitas Ketahanan Pangan

NGAWI, SMNNews.co.id - Pangdam V Brawijaya, Mayjen Rafael Granada Baay menghadiri raya padi di Desa Sekarputih, Kecamatan Widodaren, Kamis (19/4/2024). "Ini merupakan panen raya...

Bupati Blitar Beri Jawaban Atas PU Fraksi Tentang 3 Ranperda di Paripurna DPRD Kabupaten Blitar

BLITAR, SMNNews.co.id - DPRD Kabupaten Blitar kembali menggelar Rapat Paripurna bertempat di Graha Paripurna DPRD Kabupaten Blitar, Jumat 19/04/2024. Ada dua agenda yang dibahas dalam...

Bupati Asahan Batalkan Pelantikan Kepala UPTD di 22 Maret 2024

ASAHAN, SMNNews.co.id - Sebanyak 49 orang Kepala UPTD TK, SD, SMP dan Kepala SPNF SKB Negeri di Lingkungan Dinas Pendidikan Kabupaten Asahan yang dilantik...