HomeBERITAMencari Solusi Berbagai Permasalahan Bersama Masyarakat, Kapolsek Tenayan Raya Gelar Jumat Curhat

Mencari Solusi Berbagai Permasalahan Bersama Masyarakat, Kapolsek Tenayan Raya Gelar Jumat Curhat

apolsek Tenayan Raya Kompol Oka Syahrial Mahendra menggelar kegiatan Jumat Curhat.

PEKANBARU, SMNNews.co.id – Dalam upaya mempererat komunikasi dengan masyarakat dan menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Polsek Tenayan Raya menggelar kegiatan Jumat Curhat pada Jumat (7/2/2025) pukul 09.00 WIB.

Acara yang berlangsung di Ruangan Unit Binmas Polsek Tenayan Raya, Kelurahan Mentangor, Kecamatan Kulim ini bertujuan untuk mendengarkan aspirasi warga serta mencari solusi bersama terkait berbagai permasalahan di lingkungan sekitar.

Hadir dalam kegiatan ini Kapolsek Tenayan Raya Kompol Oka Syahrial Mahendra, KA SPKT Iptu Crista, Kasi Keuangan Ipda Syafi’ie, Panit Binmas Ipda Hendriady, Bhabinkamtibmas Polsek Tenayan Raya, serta warga dari berbagai kelurahan di wilayah hukum Polsek Tenayan Raya.

Dalam sambutannya, Kapolsek Tenayan Raya Kompol Oka Syahrial Mahendra menegaskan bahwa Jumat Curhat merupakan salah satu program dari Kapolri yang bertujuan untuk mendekatkan polisi dengan masyarakat.

“Kegiatan ini adalah bagian dari upaya Polri untuk mendengar langsung aspirasi masyarakat guna mewujudkan Harkamtibmas yang kondusif. Kami ingin memastikan bahwa setiap keluhan, masukan, maupun saran dari masyarakat dapat tersampaikan dan ditindaklanjuti,” ujar Kompol Oka.

Kapolsek juga menekankan pentingnya menjaga stabilitas keamanan di wilayah Tenayan Raya. Ia mengingatkan bahwa Pekanbaru merupakan etalase Provinsi Riau, sehingga keamanan dan kenyamanan masyarakat harus menjadi prioritas bersama.

Dalam sesi tanya jawab, salah satu warga, Ibu Endang, menanyakan tentang program ketahanan pangan yang tengah dijalankan oleh pemerintah.

Menanggapi hal tersebut, Kapolsek menjelaskan bahwa program ketahanan pangan merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk memastikan ketersediaan, keterjangkauan, dan keamanan pangan bagi seluruh masyarakat.

“Program ini bertujuan untuk menjaga ketersediaan bahan pangan agar masyarakat tidak mengalami kesulitan, terutama dalam situasi ekonomi yang tidak menentu,” jelasnya.

Kegiatan Jumat Curhat ini berlangsung hingga pukul 10.25 WIB dalam situasi aman dan kondusif.

Masyarakat mengapresiasi program ini karena memberikan ruang bagi mereka untuk menyampaikan aspirasi secara langsung kepada pihak kepolisian.

Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan sinergi antara masyarakat dengan kepolisian semakin erat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi seluruh warga. (bm)

Temukan Berita Menarik Lainya Disini GOOGLE News !!

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

Wakil Bupati Kabupaten Asahan Tinjau Pelaksanaan Peningkatan Infrastruktur Jalan

ASAHAN, SMNNews.co.id - Wakil Bupati Kabupaten Asahan, Rianto, meninjau pelaksanaan peningkatan Infrastruktur Jalan Desa urung pane menuju Desa silo maraja Kecamatan setia Janji pada,...

BKM Agung H. Achmad Bakrie Kisaran Salurkan Bantuan Kepada Kaum Dhuafa dan Anak Yatim

ASAHAN, SMNNews.co.id - Badan Kesejahteraan Masjid (BKM) Agung H. Achmad Bakrie Kisaran menyalurkan bantuan kepada 50 orang anak yatim dan 87 orang kaum dhuafa...

Bupati Asahan Ikuti HLM dan Capacity Building TPID se-Sumatera Utara

ASAHAN, SMNNews.co.id - Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin Siregar, mengikuti pelaksanaan Rapat Koordinasi Provinsi (Rakorprov)/High Level Meeting (HLM) dan Capacity Building Tim Pengendali Inflasi...