
NGAWI, SMNNews.co.id – Kontingen Ngawi berhasil memperbaiki peringkat di ajang Porprov VII Jatim 2022. Posisi Kabupaten Ngawi yang sebelumnya di urutan ke-27, kini naik ke peringkat 21.
“Ini sebuah capaian yang pastinya berkat kerja keras seluruh atlet, pelatih dan offisial serta doa masyarakat Ngawi, juga support dari Pemerintah Ngawi dan dukungan kawan-kawan media,” ungkap Faisol, Ketua KONI Kabupaten Ngawi.
Faisol juga menyatakan, Kabupaten Ngawi tahun ini mencatatkan peringkat terbaik di antara daerah lainnya di eks Karesidenan Madiun.
Kontingen Ngawi berangkat ke Porprov dengan mengikuti 28 cabang olahraga, dan berhasil meraup 8 medali emas, 13 perak dan 22 perunggu dengan poin 80.
Beberapa cabor juga menunjukkan prestasi mengejutkan seperti di cabor panahan dan menembak. Selain itu, cabor tinju berhasil menjadi juara umum dengan capaian 3 emas, 5 perak dan 4 perunggu.
Faisol mengakui lebih 10 cabor belum mendapatkan medali, seperti karate, renang, atletik tarkwondo dan beberapa lainnya.
“Tetap kita jadikan pembelajaran dan adakan evaluasi, namun dengan naiknya peringkat Ngawi di ajang Porprov ini, tentu patut kita syukuri bersama,” ujar Faisol.
Sebelumnya, Bupati Ngawi, Ony Anwar Harsono, telah menjanjikan bonus untuk tiap raihan medali oleh atlet. Bonus berupa uang yakni Rp25 juta untuk emas, Rp15 juta untuk medali perak dan Rp10 juta untuk perunggu serta Rp5 juta untuk pelatihnya untuk setiap medali tanpa melihat jenisnya. ***