HomeTNIOlahraga Bersama Salah Satu Cara Mendekatkan Diri dengan Warga

Olahraga Bersama Salah Satu Cara Mendekatkan Diri dengan Warga

Lamongan, SMNNews.co.id – Olahraga bersama merupakan salah satu cara Anggota Satgas TMMD ke 109 kodim 0812 Lamongan, pratu dona dkk, untuk melepas lelah usai melaksanakan tugas. Mereka bermain bola Volley bersama Warga desa Tebluru kecamatan solokuro kabupaten Lamongan.

Bermain volley ini, juga jadi kebersamaan Anggota Satgas TMMD dalam rangka meningkatkan silaturahmi dan kemanunggalan TNI-Rakyat. Saat bermain voli bersama Warga, Anggota Satgas TMMD 109 kodim 0812 Lamongan, menyempatkan diri untuk mensosialisasikan program dan manfaat dari olahraga itu sendiri.

“Olahraga sangat baik, dalam rangka meningkatkan kebugaran tubuh. Selain itu, bisa jadi cara rekreasi, tepatnya di sore hari usai seharian bekerja,” ujar salah satu Warga.

“Keikutsertaan Anggota Satgas berolahraga bersama masyarakat, khususnya bola voli, membuat suasana semakin ramai, suasana jadi hidup dengan berolahraga bersama,” tuturnya.

“Secara tidak langsung, dengan olahraga bersama ini, juga bisa menghilangkan rasa jenuh dan lelah yang seharian bekerja di lokasi TMMD,” ungkap pratu Dona dan salah seorang Warga, mengakui senang bisa berolahraga bersama dengan Anggota Satgas TMMD.

Adanya olahraga bersama ini, membuat warga bisa semakin akrab dengan Anggota Satgas TMMD.

“Ditambah lagi, kegiatan ini juga merupakan sebagai sarana kontak berkomunikasi dengan masyarakat desa tebluru, sehingga nantinya akan timbula keakraban antara satgas TMMD dengan masyarakat. Kita selalu mendukung semua program TMMD ini, karena demi memajukan desa kita ini.” (pendim)

ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

Bupati Pasaman Sabar AS Terima Penghargaan Pembangunan Daerah (PPD)

PASAMAN, SMNNews.co.id - Dalam rangka penyusunan dokumen perencanaan pembangunan daerah yakni Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Provinsi Sumatera Barat Tahun 2025-2045 dan Rencana Kerja...

Pengawasan Operasi Ketupat 2024 Oleh Itwasum Polri Bertempat di Polres Pasuruan Kota

PASURUAN, SMNNews.co.id – Tim Inspektorat Pengawasan Umum (Itwasum) Polri melaksanakan kegiatan pengawasan terhadap pelaksanaan Operasi Ketupat 2024  di wilayah hukum Polres Pasuruan Kota bertempat...

Pemerintah Kabupaten Asahan Gelar Tabligh Akbar

ASAHAN, SMNNews.co.id - Pemerintah Kabupaten Asahan gelar Tabligh Akbar dalam rangka hari jadi Kabupaten Asahan ke-78 Tahun 2024 bertempat di Mesjid Agung Achmad Bakrie...