HomeTNIPangdam V/Brawijaya Gelar Peringatan Tahun Baru Islam 1444 H di Masjid At-Taqwa...

Pangdam V/Brawijaya Gelar Peringatan Tahun Baru Islam 1444 H di Masjid At-Taqwa Kodam V/Brawijaya

Surabaya, SMNNews.co.id- Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Nurchahyanto, M.Sc., menggelar kegiatan Peringatan Tahun Baru Islam 1444 H/2022 Masehi bertempat di Masjid At-Taqwa Jalan Raden Wijaya No.1 Surabaya, Selasa, (9/8/2022).

Dalam kegiatan tersebut, hadir penceramah kondang asal Malang yakni KH. Anas Fauzi M.Ag. Adapun tema yang diangkat dalam peringatan kali ini adalah Tahun Baru Islam 1444 H/2022 M sebagai Momentum memaknai hidup dengan semangat Hijrah.

Dalam sambutannya, Pangdam V/Brawijaya menyampaikan bahwa momentum Tahun Baru Islam 1444 H/2022 M, sebagai upaya meningkatkan kualitas keimanan dan keislaman bagi seluruh prajurit dan keluarganya, dan juga sebagai pendorong dalam pengabdian kita kepada bangsa dan negara.

“Selamat memasuki tahun baru Hijriah  1444, kepada seluruh umat Islam dan keluarga besar Kodam V/Brawijaya. Semoga moment pergantian tahun baru hijriah ini menjadi titik tolak untuk meningkatkan kualitas keimanan dan keislaman serta menambah ketaatan kita dalam beribadah kepada Allah SWT,” papar Pangdam V/Brawijaya, Mayjen TNI Nurchahyanto M.Sc.

Peringatan Tahun Baru Islam merupakan suatu tradisi positif yang patut dilestarikan. Dan peringatan seperti ini dapat dijadikan wahana untuk introspeksi diri terhadap apa yang sudah dilakukan dan berbuat baik ditengah kehidupan masyarakat.

“Melalui introspeksi diri, diharapkan kita semua dapat menjadi umat dan hambat tuhan yang dapat memberikan manfaat bagi sesama,” Harap Pangdam.

Pada kesempatan tersebut, Mayjen TNI Nurchahyanto M.Sc., juga mengajak seluruh prajurit dan PNS di lingkungan Kodam V/Brawijaya serta keluarganya untuk lebih meningkatkan kualitas ibadah,  amal kebaikan, dan disiplin kerja, serta  memantapkan kebersamaan dengan menjaga soliditas sesama prajurit TNI demi terlaksananya tugas pokok.

Sementara itu, KH. Anas Fauzi dalam ceramahnya mengingatkan tentang pentingnya hijrah yang dimulai dari diri sendiri. Diantaranya melaksanakan apa yang diperintah dan menjauhi segala larangan-larangan Allah SWT.

Selanjutnya, kita dianjurkan untuk tidak memiliki sifat sombong, merasa lebih baik dari orang lain, apalagi berprilaku buruk untuk membalas keburukan yang telah diperbuat orang lain kepada kita. (*)

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

Bupati Asahan Resmikan Kantor DPD IPK Asahan

ASAHAN, SMNNews.co.id - Bupati Asahan H. Surya, BSc meresmikan Kantor Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Ikatan Pemuda Karya (IPK) Asahan yang berada di Komplek Graha...

DPC PDI Perjuangan Kabupaten Blitar Gelar Halal Bihalal dan Buka Pendaftaran Cabup dan Cawabup 2024

BLITAR, SMNNews.co.id - Dalam rangka mempersiapkan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Blitar tahun 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Kabupaten...

Pendataan PBB-P2 Tahun 2024 Mulai Disosialisasikan, Ini Kata Pj Bupati Jombang!

JOMBANG, SMNNews.co.id - Pemerintah Kabupaten Jombang melalui Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) menyelenggarakan kegiatan Sosialisasi Pendataan PBB-P2 Tahun 2024 di pendopo Kabupaten Jombang pada Selasa...