HomeHUKUM DAN POLITIKPasangan Mara Ondak - Desrizal Periksa Kesehatan Bacakada Pasaman

Pasangan Mara Ondak – Desrizal Periksa Kesehatan Bacakada Pasaman

Pasangan Mara Ondak – Desrizal periksa kesehatan Bacakada Pasaman.

PASAMAN, SMNNews.co.id – Bakal calon kepala daerah (Bacakada) Bupati dan Wakil Bupati Pasaman Mara Ondak dan Desrizal laksanakan tahapan PKPU Nomor 8 Tahun 2024 tentang pemeriksaan Kesehatan di Rumah Sakit Universitas Andalas Padang, Senin (02/09/2024).

Pada saat Konferensi Pers Pemeriksaan Kesehatan Calon Kepala Daerah Kabupaten dan Kota, pasangan Mara Ondak – Desrizal yang disingkat MODE berharap pemeriksaan kesehatan ini berjalan lancar sesuai dengan apa yang diharapkan.

Selain lancar pasangan Mode juga berharap agar hasil dari pemeriksaan kesehatan ini bisa melanjutkan perjuangan sebagai Calon Kepala Daerah Kabupaten Pasaman, ucapnya.

Pasangan Mara Ondak – Desrizal memberikan aplus terhadap keramahan dan pelayanan Rumah Sakit Universitas Andalas terhadap pasien maupun tamu yang berkunjung ke rumah sakit ini.

Tampak hadir saat konferensi Pers Pemeriksaan Kesehatan Calon Kepala Daerah Kabupaten dan Kota, Ketua KPU Pasaman Taufiq, Direktur Rumah Sakit Unand dr.Yevri Zulfiqar, Bakal Calon Bupati Pasaman Mara Ondak, Bakal Calon Wakil Bupati Pasaman Desrizal, Ketua Devisi SP3SDM KPU Pasaman Yansuardi, Ketua Devisi Hukum dan Pengawasan Elvie Syafni, Anggota Bawaslu Kabupaten Pasaman Lumban Tori serta rekan media. (mad)

Temukan Berita Menarik Lainya Disini GOOGLE News !!

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

Mara Ondak Resmi Tutup Turnamen Volly Ball IPPG Cup I

PASAMAN, SMNNews.co.id - Calon Bupati Pasaman Mara Ondak disambut masyarakat Gugung dengan teriakan MODE ..Juara ....MODE ... menang. Kehadirannya dalam penutupan Turnamen Volley Ball IPPG...

Rayakan HUT RI ke-79, Pemdes Tepas Kesamben Gelar Kirab Budaya Tahun 2024

BLITAR, SMNNews.co.id - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia yang ke-79, Pemerintah Desa Tepas, Kecamatan Kesamben, menggelar acara Kirab Budaya pada...

Panwaslu Kecamatan Kertapati Gelar Penguatan Kapasitas PKD dan Staf Teknis dalam Pengawasan DPS Pikada 2024

PALEMBANG, SMNNews.co.id - Panwaslu Kecamatan Kertapati mengadakan rapat teknis penguatan kapasitas PKD dan Staf Teknis dalam Pengawasan Daftar pemilih sementara (DPS) pada Pilkada 2024,...