HomeADVERTORIALPemkab Blitar Laksanakan Upacara Penerimaan Kirab Pataka Jer Basuki Mawa Beya

Pemkab Blitar Laksanakan Upacara Penerimaan Kirab Pataka Jer Basuki Mawa Beya

Pemkab Blitar diwakili Sekda Blitar saat menyerahkan bendera Jer Basuki Mawa Beya

BLITAR, SMNNews.co.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Blitar menggelar Upacara Penerimaan Kirab Pataka Jer Basuki Mawa Beya dari Pemerintah Kota Kediri ke Pemerintah Kabupaten Blitar, Jumat (23/09/2022).

Prosesi upacara yang diselenggarakan di Pendopo Sasana Adi Praja Kanigoro tersebut dipimpin langsung Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Blitar Izul Marom dan dihadiri Forkopimda, sejumlah kepala OPD Pemkab Blitar dan tamu undangan lainnya.

Secara simbolis, Pataka Jer Basuki Mawa Beya diserahkan oleh Kepala Satpol PP Kota Kediri kepada Sekda Kabupaten Blitar untuk selanjutnya diserahkan kepada Kepala Satpol PP Kabupaten Blitar.

Baca Juga : Wakil Bupati Blitar Hadiri Acara Pembinaan Kewirausahaan kepada Mitra Deradikalisasi BPNT Pusat

Dalam amanatnya, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Blitar Izul Marom mengucapkan selamat datang kepada tim kirab Jer Basuki Mawa Beya dari Kota Kediri ke Kabupaten Blitar.

“Kehadiran Pataka Jer Basuki Mawa Beya ini menambah support bagi kami untuk membawa Kabupaten Blitar yang lebih maju dan sejahtera,” harapnya.

Lebih lanjut disampaikannya, Kirab Pataka dimulai dan diberangkatkan dari gedung Grahadi pada 16 September 2022 oleh Gubernur Jawa Timur dan direncanakan akan kembali ke gedung Grahadi pada 11 Oktober 2022 setelah melalui 38 kabupaten/kota di Jawa Timur.

“Semoga kegiatan ini akan berjalan lancar dan sukses hingga akhir kegiatan,” jelasnya.

Sambungnya, Jer Basuki Mawa Beya sendiri adalah lambang daerah Provinsi Jawa Timur mempunyai arti bahwa setiap keberhasilan memerlukan pengorbanan.

“Lambang Provinsi Jawa Timur melambangkan semangat berapi-api yang telah diwariskan oleh nenek moyang, semangat untuk membangun, berkarya bagi bangsa menuju masyarakat yang adil dan makmur, aman, tenteram, damai, murah sandang dan pangan,” katanya.

Baca Juga : Bupati Blitar Letakan Batu Pertama Pembangunan Gedung Workshop IPS dan Pemulasaraan Jenazah di RSUD Ngudi Waluyo Wlingi

Dijelaskannya, Kirab Pataka Jer Basuki Mawa Beya ini merupakan persembahan dari Forum Koordinasi Satuan Polisi Pamong Praja, Satuan Perlindungan Masyarakat dan Satuan Pemadam Kebakaran dan seluruh masyarakat Kabupaten/Kota se-Jawa Timur dalam menyemarakkan Hari Jadi ke-77 Provinsi Jawa Timur tahun 2022 untuk menggelorakan semangat optimis Jatim Bangkit ke seluruh wilayah Provinsi Jawa Timur.

“Pataka Jer Basuki Mawa Beya di wilayah Kabupaten Blitar bisa membawa manfaat bagi kita semua, juga dapat menggelorakan semangat Jatim Bangkit menuju Jatim Cetar, Indonesia Maju,” pungkasnya. (adv/kmf/bonaji)

Temukan Berita Menarik Lainya Disini GOOGLE News !!

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

Bupati Blitar Hadiri Gebyar Sekolah Sak Ngajine dan Peringatan Nuzulul Quran 1445 H/2024 M

BLITAR, SMNNews.co.id - Bupati Blitar Rini Syarifah menghadiri Gebyar Sekolah Sak Ngajine dan memperingati Nuzulul Al Quran 1445 H/2024 M SD dan SMP se-Kabupaten...

Jelang Idul Fitri, Bank Indonesia Perwakilan Malang Raya Salurkan Uang Baru Sebanyak 4,69 Triliun

KOTA MALANG, SMNNews.co.id - Bank Indonesia (BI) kantor Perwakilan Malang mulai membuka layanan penukaran uang baru sejak 19 Maret hingga 4 April 2024. Total...

Sekda Asahan Buka FGD RPJMD Kabupaten Asahan

ASAHAN, SMNNews.co.id - Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan Drs. John Hardi Nasution membuka Focus Group Discussion (FGD) penyusunan teknokratik RPJMD Kabupaten Asahan di Aula Melati...