HomeBERITAPengalaman Kadinkes Ngawi, Sembuh dari Covid-19 Hanya dalam 6 Hari

Pengalaman Kadinkes Ngawi, Sembuh dari Covid-19 Hanya dalam 6 Hari

Kepala Dinas Kesehatan Ngawi, Yudhono, berhasil sembuh dari Covid-19.

NGAWI, SMNNews.co.id – Masker yang menutupi sebagian wajah Yudono, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, tak menghalangi tawa renyahnya, saat bertemu, Kamis (12/11/2020).

Dia menunjuk-nunjuk perutnya yang menurutnya sedikit lebih buncit. Itu terjadi setelah dia dinyatakan positif Covid, di bulan Oktober lalu. Yudhono mengaku, dia banyak menerima perhatian dari saudara dan kawannya, bahkan tak sedikit yang mengirimnya makanan.

“Lihatlah ini hasilnya. Ada kiriman makanan, jamu, obat tradisional, madu. Saya jadi banyak makan juga dan kini jadi berpikir untuk diet,” tuturnya.

Sebagai dokter dan Kepala Dinas Kesehatan sekaligus juru bicara gugus tugas penanganan Covid-19 di Ngawi, Yudono juga merasakan syok saat dinyatakan positif Covid-19.

Apalagi tes usap massal kemudian dilaksanakan di Dinkes. Rentetan positif Covid-19 pun menjangkiti 14 orang yang terhubung dengan dirinya dan dinas yang dikomandaninya tersebut.

“Jujur saja, saya ada perasaan bersalah. Merasa sayalah penularnya. Meskipun saya dan banyak teman lain rasanya sehat, tak sakit, ternyata saat di-swab hasilnya positif Covid-19,” ungkapnya.

Yudono juga jadi terpukul saat keluarganya ditracing. Putra bungsunya yang baru 4 tahun, ternyata hasil tes usapnya positif.

“Istri saya kan juga tenaga kesehatan jadi ikut menguatkan. Namun, saya ikuti prosedur, dijemput petugas kesehatan, saya juga duduk di belakang, seperti pasien pada umumnya,” tutur Yudhono.

Yudono dan sang putra ditempatkan sekamar. Namun, sang anak sempat trauma dengan swab, sampai dia meminta tes usap sang putra, oleh petugas rumah sakit, ditangguhkan sehari.

Menurut Yudhono, hati gembira, pikiran positif dan sikap optimis dibutuhkan oleh pasien Covid-19. Hal itu memperkuat imun tubuh dan mempercepat kesembuhan.

“Contohnya saya sendiri, tes swab di hari kelima, hasilnya negatif. Hari keenam saya boleh pulang. Saya tidak ada treatment khusus, hanya hati gembira, optimis, banyak istirahat,” ungkapnya.

Yudhono pun meminta masyarakat tidak meremehkan corona. Sebab virus itu tak pandang bulu. Imun tubuh yang baik, adalah salah satu penangkal ampuh.

Dia mencontohkan, beberapa orang yang sering bersamanya, termasuk istrinya sendiri, ternyata tes usapnya negatif. Itu semua karena imun tubuh mereka bagus.

Yudhono menjalani tes usap setelah satu pasiennya positif Covid-19. Pasien itu lima kali datang ke tempatnya berpraktik, juga meminta surat keterangan sakit untuk izin tidak masuk kerja.

“Keluhan pasien batuk, pilek, influensa biasa. Hanya belakangan mengeluh lemas dan tidak mau makan. Saya minta dia ke rumah sakit dan sebelum opname dia diswab, ternyata positif,” ujarnya.

Yudhono mengaku tetap bermasker dan menjaga jarak saat menangani pasien. Sebagai dokter, dia juga sadar, selalu ada resiko tertular berbagai penyakit.

“Tetapi tidak mungkin kita kemudian menghindar atau menolak pasien datang. Ini sudah resiko para tenaga kesehatan meskipun kami tetap ikhtiar agar tidak tertular,” tegasnya.

Mantan pasien Covid-19 ini berpesan agar masyarakat selalu disiplin menerapkan 3M, yakni memakai masker, menjaga jarak dan rajin mencuci tangan memakai sabun.

“Kalaupun takdirnya terjangkit, jangan pula panik atau stres. Berpikir positif dan buat hati gembira serta harus optimis bahwa Covid-19 itu bisa sembuh,” pungkasnya. (ari)

ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

Jelang Mudik Lebaran 1445 H, Polres Pasuruan Kota Laksanakan Patroli Antisipasi Kecurangan SPBU dan Cek Ketersediaan Bahan Bakar

PASURUAN, SMNNews.co.id – Polres Pasuruan Kota melaksanakan patroli bersama dinas Metrologi Kota Pasuruan antisipasi kecurangan di sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) dan...

Jelang Berakhirnya Operasi Pekat, Polsek Purwosari Berhasil Amankan Pelaku Penyimpan Bahan Peledak Mercon

PASURUAN, SMNNews.co.id - Unit Reskrim Polsek Purwosari yang dipimpin oleh Kasat Reskrim Polres Pasuruan AKP Achmad Doni Meidianto, yang didampingi Kapolsek Purwosari AKP Hudi...

Wakapolres Pamekasan Pimpin Rakor Lintas Sektoral Operasi Ketupat Semeru 2024

PAMEKASAN, SMNNews.co.id - Jelang dilaksanakan Operasi Ketupat Semeru Tahun 2024, Forum Pimpinan Daerah (Forkopimda) Pamekasan, dipimpin Wakapolres Pamekasan Kompol Andy Purnomo menggelar rapat koordinasi...