HomeBERITAPHBN Kecamatan Doko Gelar Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-78

PHBN Kecamatan Doko Gelar Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-78

PHBN Kecamatan Doko Kabupaten Blitar, menggelar Upacara Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78

BLITAR, SMNNews.co.id – Pemerintah Kecamatan Doko Kabupaten Blitar bersama Panitia Hari Besar Nasional (PHBN) Kecamatan Doko Kabupaten Blitar, menggelar Upacara Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78, Kamis, (17/08/2023) pagi di lapangan Seneng Desa Doko.

Pelaksanaan upacara ini dalam rangka memperingati Dirgahayu Republik Indonesia guna mengenang jasa para pahlawan Bangsa pejuang Kemerdekaan pada tanggal 17 Agustus 1945, serta menumbuhkan rasa nasionalisme dan menanamkan nilai-nilai sejarah perjuangan Bangsa dalam merebut kemerdekaan.

Peringatan HUT Republik Indonesia ke-78 pada tahun ini dengan Motto “ mewujudkan Kabupaten Blitar yang maju, mandiri dan Sejahtera”.

Camat Doko Heri Widyatmoko, bertindak sebagai Inspektur upacara, Komondan Upacara AIPTU Khairodin Anggota Polsek Doko, Perwira Upacara AIPTU Nurhadi Anggota Polsek Doko, Pembaca Teks Proklamasi Nur Fajar Kepala Sekolah SD Negeri Suru , Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Siswa-Siswi SMKN 1Doko, dan Paduan Suara Bapak/Ibu perwakilan guru.

Hadir dalam pelaksanaan upacara HUT RI ke 78 yang di gelar PHBN Kecamatan Doko tersebut, Forkopimcam Doko, Kepala Sekolah se-Kecamatan Doko, Bapak dan Ibu guru se-Kecamatan Doko, Anggota Polsek dan Anggota Koramil Doko, Bhayangkari dan persit ranting Doko, RAPI dan ORARI Kecamatan Doko, Pengurus muslimat Kecamatan Doko,Panwascam Doko, PPK Kecamatan Doko, Kepala Desa beserta perangkat Desa se-Kecamatan Doko,Siswa siswi SMKN 1 Doko dan SMP 2 Doko dan Pendamping Kecamatan Doko.

Dalam sambutanya Camat Doko Heri Widyatmoko menyampaikan, Hari ini, tiga tahun sebelumnya dunia dilanda covib 19, bahwa peristiwa yang sangat luar biasa hingga berdampak ke warga masyarakat Kabupaten Blitar semua.

Foto bersama Forkompimcam Doko dengan peserta upacara HUT RI ke-78

“Kemudian presiden pada tahun ini juga menyatakan bahwa pandemi di Indonesia sudah berakhir, kita menuju era endemi dan rasanya kita seperti memiliki kemerdekaan kembali,” kata Heri Widyatmoko.

Lanjut Heri kita harus tetap menjaga kebersihan di lingkungan kita masing masing supaya hidup kita selalu sehat, mari kita rayakan HUT RI yang ke-78 ini dengan baik dan bermanfaat bagi masyarakat di Kecamatan Doko ini, jangan terlalu berlebihan dalam melaksanakan kegiatan, mari kita jaga bersama keamanan dan ketertiban di wilayah masing masing.

“Mari kita bersama berdoa kepada para pahlawan yang telah berjuang bagi bangsa indonesia yang kami cintai ini,dan juga doa kita panjatkan kepada salah satu Kepala Desa yang kemarin telah meninggal dunia semoga keluarga yang di tinggal selalu di beri kesabaran serta yang meninggal di terima di sisinya,” jelasnya.

Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada para peserta upacara dan para petugas yang hingga pelaksanaan ini bisa di gelar, karena dengan kita melaksanakan upacara ini, bukti cinta kita kepada bangsa yang sekarang kami tempati.

“Kami berharap dengan tahun politik ini masyarakat tidak termakan dengan isu isu yang bisa merugikan diri kita sendiri, mari kita jadikan pemilu ini sebagai kebersamaan kita untuk memajukan bangsa Indonesia ini yang lebih bagus dan baik.karena masyarakat adalah penentunya,” pungkas Camat Doko Heri Widyatmoko

Pelaksanaan upacara peringatan HUT RI ke-78 berjalan dengan aman dan lancar serta penuh hikmat, selesai upacara para peserta terlihat melaksanakan foto bersama karena mengabadikan momen yang setahun sekali di Gelar. (bon)

Temukan Berita Menarik Lainya Disini GOOGLE News !!

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

Polres Blitar Turut Hadir dalam Bakti Sosial Pengobatan Gratis oleh HIKMAHBUDHI

BLITAR, SMNNews.co.id – Polres Blitar turut hadir dalam kegiatan bakti sosial pengobatan gratis yang diselenggarakan oleh Presidium Himpunan Mahasiswa Buddhis Indonesia (HIKMAHBUDHI) di Vihara...

SMSI Blitar Raya Gelar Rapat Kerja Persiapan Pelantikan Pengurus dan Anggota

BLITAR, SMNNews.co.id – Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Blitar Raya menggelar rapat kerja (raker) dalam rangka persiapan pelantikan pengurus dan anggota. Acara ini berlangsung...

Sejajar Asta Cita Presiden Prabowo, Tim Bulog Jember bersama TNI Jemput Gabah Beras Langsung ke Petani

JEMBER, SMNNews.co.id - Sejajar Asta Cita Presiden RI, Prabowo Subianto, tim Bulog Jember bersama TNI tak kenal kata libur, Sabtu (15/02/2025), tim Bulog Jember...