HomeBERITAPolda Jateng: Prediksi Arus Balik Long Weekend Maulid Nabi 2020 Dipercepat

Polda Jateng: Prediksi Arus Balik Long Weekend Maulid Nabi 2020 Dipercepat

Dirlantas Polda Jateng Arus balik kendaraan berat sumbu 1,2,dan 3 tidak diperbolehkan masuk jalan tol, Diarahkan Pantura.

SEMARANG, SMNNews.co.id – Meski masih kepadatan Arus kendaraan masih terjadi di beberapa daerah namun Arus balik libur panjang Maulid Nabi Muhammad SAW dari Jawa Tengah menuju arah Jakarta diperkirakan akan dipercepat.

Kepadatan Arus lalu lintas didominasi oleh masyarakat yang ingin berwisata misalnya di Kota Magelang dan Ungaran

Dirlantas Polda Jateng menuturkan arus balik kendaraan berat sumbu 1,2,dan 3 tidak diperbolehkan masuk jalan tol. Sementara kendaraan kecil akan diarahkan ke jalan tol. Kendaraan kecil ke arah barat semua nanti lewat tol, ujar dia, Sabtu (31/10/2020)

“Kepadatan arus kendaraan tidak membuat kemacetan,” tukasnya.

Sementara Direktur Teknis Jasamarga Semarang Batang (JSB), Abdul Rokhim mengatakan telah melakukan persiapan untuk mengantisipasi adanya arus balik. Pihanya telah melakukan penambahan gerbang tol Kalikangkung yang menuju arah barat.

“Gerbang tol sudah kami lakukan penambahan,” ujarnya.

Adapun arus kendaraan yang melintas di gerbang tol Kalikangkung hari kedua mengalami penurunan dibandingkan hari pertama liburan.

“Kalau hari pertama kemarin jumlah kendaraan yang melintas berkisar 33 ribu ke arah Semarang, 14 ribu untuk arah Jakarta,” ujar dia.

Ia mengatakan saat ini masih terdapat arus kendaraan dari arah Jakarta yang masuk ke Semarang. Dia memprediksi pada arus balik tidak terjadi penumpukan arus kendaraan.

“Saya kira nanti pas arus balik landai saja,” pungkasnya.

Dirlantas Polda Jateng, Kombes Pol Syafirudin menjelaskan arus balik diperkirakan akan lebih cepat yaitu terjadi pada hari Sabtu. (S11)

ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

Perdana Hadiri Panen Raya, Pangdam V Brawijaya Perintahkan Semua Dandim di Jatim Kawal Stabilitas Ketahanan Pangan

NGAWI, SMNNews.co.id - Pangdam V Brawijaya, Mayjen Rafael Granada Baay menghadiri raya padi di Desa Sekarputih, Kecamatan Widodaren, Kamis (19/4/2024). "Ini merupakan panen raya...

Bupati Blitar Beri Jawaban Atas PU Fraksi Tentang 3 Ranperda di Paripurna DPRD Kabupaten Blitar

BLITAR, SMNNews.co.id - DPRD Kabupaten Blitar kembali menggelar Rapat Paripurna bertempat di Graha Paripurna DPRD Kabupaten Blitar, Jumat 19/04/2024. Ada dua agenda yang dibahas dalam...

Bupati Asahan Batalkan Pelantikan Kepala UPTD di 22 Maret 2024

ASAHAN, SMNNews.co.id - Sebanyak 49 orang Kepala UPTD TK, SD, SMP dan Kepala SPNF SKB Negeri di Lingkungan Dinas Pendidikan Kabupaten Asahan yang dilantik...