PAMEKASAN, SMNNews.co.id – Puncak prosesi HUT Kementerian Hukum dan Ham (Kemenkumham) dan Hari Dharma Karyadhika (HDKD) ke-78 tahun 2023, Lapas Kelas IIA Pamekasan memberikan penghargaan kepada Komunitas Pengurus Daerah (PD) IWO Pamekasan.
Pemberian piagam penghargaan itu dilakukan pada acara Syukuran kepada mitra kerjanya di aula Raden Dhaksena Lapas Kelas IIA Pamekasan pada Senin (21/08/2023).
Pemberian piagam penghargaan ini digelar paska momentum Tasyakuran HUT Kemenkumham RI dan HDKD yang ke 78,oleh Imam Jauhari yang merupakan Kepala Kemenkumham Jatim kepada Komunitas Pengurus Daerah (PD) IWO Pamekasan sebagai mitra kerja dalam pemberitaan.
Ketua Umum PD IWO Pamekasan, Dyah Heny Andrianty mengucapkan terima kasih kepada Kemenkumham Jatim melalui Lapas Pamekasan yang telah memberikan penghargaan. Piagam penghargaan ini sebagai penghormatan atas kerjasama dengan Pemasyarakatan maupun Instansi liannya.
“Semoga penghargaan yang diberikan kepada Komunitas IWO Pamekasan ini bermanfaat. Kami sebagai insan pers tetap menjadi kontrol atas kinerja lembaga itu,” katanya.
“Piagam penghargaan ini menjadi apresiasi bagi kami sebagai insan pers. Tak lupa kami mengucapkan selamat HUT HDKD yang ke-78,” ujarnya.
Sementara itu, Kalapas Kelas IIA Pamekasan Seno Utomo melalui Kepala Sub Seksie Bimkemaswa Hendriyanto mengatakan, Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas kontribusinya dalam menunjang terlaksananya tugas dan fungsi pemasyarakatan khususnya pada Lapas Pamekasan.
“Piagam penghargaan diberikan oleh Kakanwil Kemenkumham Jatim, Imam Jauhari selaku an. Menteri Hukum dan HAM RI,” terangnya.
Diketahui, pemberian piagam penghargaan itu berdasarkan surat Kepala Biro Kepegawaian nomor SEK.2.KP.05.03-110 tentang pedoman pemberian penghargaan pada peringatan Hari Kemenkumham ke-78, dan surat Kepala Biro Kepegawaian no. SEK.2.KP.05.03-110 tentang pedoman pemberian penghargaan pada peringatan Hari Kemenkumham ke-78. (malik)
Temukan Berita Menarik Lainya Disini GOOGLE News !!