HomeJAWA TIMURMOJOKERTORembug Desa dan Peresmian Kantor Kecamatan Dawarblandong Tahun 2019 Bangun Jalan...

Rembug Desa dan Peresmian Kantor Kecamatan Dawarblandong Tahun 2019 Bangun Jalan Lingkungan Hingga Normalisasi Waduk

Wakil Bupati Mojokerto Pungkasiadi, dalam acara silaturahmi dan rembug desa di Pendopo Kecamatan Dawarblandong, Rabu (6/3)

Mojokerto, suaramedianasional.co.id – Pemerintah Kabupaten Mojokerto memberikan Bantuan Keuangan (BK) Desa tahun 2019, kepada 5 desa di Kecamatan Dawarblandong. Yakni Desa Madureso, Banyulegi, Dawarblandong, Brayublandong, dan Simongagrok.

Kegiatan BK Desa tersebut meliputi pembangunan kantor desa Madureso dengan anggaran Rp 300 juta, serta pembangunan jalan lingkungan di 4 desa lainnya (Banyulegi, Dawarblandong, Brayublandong, dan Simongagrok) senilai masing-masing Rp 400 juta per kegiatan/desa. Total keseluruhan kegiatan BK Desa tersebut mencapai Rp 1,9 miliar.

Informasi ini disampaikan Wakil Bupati Mojokerto Pungkasiadi, dalam acara silaturahmi dan rembug desa di Pendopo Kecamatan Dawarblandong, Rabu (6/3) sekaligus peresmian gedung baru kantor Kecamatan Dawarblandong, oleh wakil bupati didampingi Wakil Ketua TP PKK Yayuk Pungkasiadi, Sekdakab Herry Suwito, Asisten, Staf Ahli, kepala OPD, serta camat Dawarblandong Norman Handito.

“Untuk Kecamatan Dawarblandong, kegiatan BK Desa tahun 2019 kita berikan untuk 5 desa. Yakni Desa Madureso, Banyulegi, Dawarblandong, Brayublandong, dan Simongagrok. BK Desa kita maksudkan untuk percepatan pembangunan perdesaan, dalam rangka menyeimbangkan pertumbuhan perekonomian. Desa dengan dibantu partisipasi masyarakat, diharapkan juga bisa berinovasi guna meningkatkan kesejahteraan melalui Badan Usaha Milik Desa (BUMDes),” kata wabup dalam sambutan.

Selain kegiatan BK desa, disampaikan pula beberapa kegiatan pembangunan di Kecamatan Dawarblandong seperti peningkatan jalan Gunungsari-Sekiping tahap II, peningkatan jembatan Setoyo, peningkatan jalan Cinandang-Jatirowo tahap III, serta peningkatan jalan Pulorejo. Ditetapkan juga kegiatan normalisasi beberapa waduk (Waduk Banyulegi, Brayublandong, Pandankrajan, Mojowono, Mojorejo), pengembangan jaringan perpipaan SPAM Desa Brayublandong, pembangunan  kantor Kecamatan Dawarblandong tahap IV (pagar depan dan halaman), pembangunan ruang Poli Puskesmas Dawarblandong, dan peningkatan jalan Bagusan-Kalilamong tahap IV. (*)

ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

Jelang Mudik Lebaran 1445 H, Polres Pasuruan Kota Laksanakan Patroli Antisipasi Kecurangan SPBU dan Cek Ketersediaan Bahan Bakar

PASURUAN, SMNNews.co.id – Polres Pasuruan Kota melaksanakan patroli bersama dinas Metrologi Kota Pasuruan antisipasi kecurangan di sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) dan...

Jelang Berakhirnya Operasi Pekat, Polsek Purwosari Berhasil Amankan Pelaku Penyimpan Bahan Peledak Mercon

PASURUAN, SMNNews.co.id - Unit Reskrim Polsek Purwosari yang dipimpin oleh Kasat Reskrim Polres Pasuruan AKP Achmad Doni Meidianto, yang didampingi Kapolsek Purwosari AKP Hudi...

Wakapolres Pamekasan Pimpin Rakor Lintas Sektoral Operasi Ketupat Semeru 2024

PAMEKASAN, SMNNews.co.id - Jelang dilaksanakan Operasi Ketupat Semeru Tahun 2024, Forum Pimpinan Daerah (Forkopimda) Pamekasan, dipimpin Wakapolres Pamekasan Kompol Andy Purnomo menggelar rapat koordinasi...