HomeBERITARibuan Orang Perebutkan 80 Kursi CPNS di Pasaman

Ribuan Orang Perebutkan 80 Kursi CPNS di Pasaman

Bupati Pasaman, H. Yusuf Lubis, saat membuka seleksi CPNS, Sabtu (15/02/2020).

PASAMAN, SMNNews.co.id – Menjadi PNS, masih diimpikan ribuan orang. Setidaknya ini terbukti dari banyaknya peserta ujian CPNS di Kabupaten Pasaman, Sabtu (15/02/2020).

Sebanyak 3.745 orang menjalani tes yang dibagi dalam 5 sesi dari pukul 08.00 -17.00 WIB. Tes CPNS dilakukan dengan sistem Computer Assisted Test (CAT) dan dibuka langsung oleh Bupati Pasaman, H. Yusuf Lubis.

Ujian tahun ini dilaksanakan untuk mengisi formasi CPNS 2019. Yusuf Lubis berharap agar semua tahapan tes dapat dilalui dengan baik oleh para peserta.

Dia juga meminta agar kehati-hatian oleh peserta tetap diperhatikan. “Tata tertib seleksi juga harus diikuti, agar tidak sampai menggugurkan hasil ujian,” ujarnya.

Ujian CAT untuk rekrutmen CPNS ini berlangsung 15-21 Februari. Persaingan diprediksi berlangsung sangat ketat sebab dari ribuan pendaftar, hanya akan memperebutkan total 80 kursi CPNS di Kabupaten Pasaman.

Formasi tersebut terbagi untuk lowongan PNS bidang tenaga kesehatan sebanyak 23 orang, tenaga pendidik sebanyak 36 orang dan tenaga teknis sebanyak 21 orang. (mad)  

ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

Bupati Blitar Hadiri Gebyar Sekolah Sak Ngajine dan Peringatan Nuzulul Quran 1445 H/2024 M

BLITAR, SMNNews.co.id - Bupati Blitar Rini Syarifah menghadiri Gebyar Sekolah Sak Ngajine dan memperingati Nuzulul Al Quran 1445 H/2024 M SD dan SMP se-Kabupaten...

Jelang Idul Fitri, Bank Indonesia Perwakilan Malang Raya Salurkan Uang Baru Sebanyak 4,69 Triliun

KOTA MALANG, SMNNews.co.id - Bank Indonesia (BI) kantor Perwakilan Malang mulai membuka layanan penukaran uang baru sejak 19 Maret hingga 4 April 2024. Total...

Sekda Asahan Buka FGD RPJMD Kabupaten Asahan

ASAHAN, SMNNews.co.id - Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan Drs. John Hardi Nasution membuka Focus Group Discussion (FGD) penyusunan teknokratik RPJMD Kabupaten Asahan di Aula Melati...