HomeBERITASaat Dilantik, Mas Dhito Pakai Sepatu Buatan UMKM Kabupaten Kediri

Saat Dilantik, Mas Dhito Pakai Sepatu Buatan UMKM Kabupaten Kediri

Prosesi Pelantikan Bupati dan wakil Bupati

KEDIRI, SMNNews.co.id – Bupati Kediri dan Wakil Bupati Kediri, Hanindhito Himawan Pramana dan Dewi Mariya Ulfa, akhirnya resmi dilantik oleh Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, di Gedung Negara Grahadi, Surabaya, Jawa Timur, bersama 17 kepala daerah di Jawa Timur, Jumat (26/2/2021).

Bupati dan Wakil Bupati Kediri yang akrab disapa Mas Dhito dan Mbak Dewi sendiri dilantik di sesi ketiga, yaitu pukul 16.00 WIB. Proses pelantikan memang dibagi tiga tahap secara hybrid. Tahap pertama pukul 09.00 WIB, kedua setelah Salat Jumat pukul 13.00 WIB, dan yang ketiga pukul 16.00 WIB, dengan protokol kesehatan ketat.

Untuk sesi pertama, yakni Bupati Trenggalek, Bupati Sumenep, Bupati Situbondo, Bupati Ngawi, Bupati Banyuwangi dan Bupati Ponorogo. Kemudian sesi kedua Bupati Blitar, Wali Kota Blitar, Wali Kota Pasuruan, Bupati Malang, Bupati Mojokerto, dan Bupati Jember.

Selanjutnya untuk sesi ketiga, Khofifah melantik Wali Kota Surabaya, Bupati Sidoarjo, Bupati Kediri, Bupati Lamongan, dan Bupati Gresik.

Yang membanggakan masyarakat Kabupaten Kediri adalah, saat dilantik menjadi orang nomor 1 di Kabupaten Kediri itu, Mas Dhito, sapaan karib putra Menseskab Pramono Anung tersebut, memakai sepatu warna putih buatan pengrajin UMKM asli Kabupaten Kediri.

“Dalam pelantikan hari ini, saya mengenakan sepatu buatan UMKM Kabupaten Kediri. Dan ini merupakan produk (buatan-red) yang bikin anak-anak muda. Jadi di Kabupaten Kediri ini saya lagi genjot betul UMKM-nya. Karena, umkm adalah sendi perekonomian yang paling mendasar dan bisa bangkitkan ekonomi di masa pandemi Covid-19,” jelasnya.

Menurut Mas Dito, cara jitu untuk bangkitkan dayatarik atau kecintaan pada produk UMKM adalah dimulai dari pemerintah terlebih dahaulu. “ Mulai besuk, hari senin, saya akan perintahkan semua kepala dinas yang ada untuk mengunakan produk-produk UMKM, mulai dari cemilan, sepatu dan pokokny apa pun yang berkaitan dengan produk UMKM,’’ tegasnya.

Selain itu, pihaknya berencana membuat aplikasi halo Mas Bup sebagai media bagi masyarakat Kabupaten Kediri untuk menyampaikan informasi atau aduan terkait Pemerintah Kabupaten Kediri.

Sementara, dalam momentum yang sama, Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung juga nampak menghadiri pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan putranya, Hanindhito Himawan Pramana di Gedung Negara Grahadi.

Hanindhito terpilih sebagai Bupati Kediri pada Pilkada 2020. Kedatangan Pramono Anung disambut oleh Sekdaprov Jatim Heru Tjahjono.

“Siap, selamat datang pak Menseskab,” ujar Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur Heru Tjahjono sembari memberi hormat saat menyambutnya di depan gerbang Gedung Negara Grahadi di Surabaya, Jumat (26/2/2021).

Pramono Anung datang didampingi istrinya, Endang Nugrahani. Keduanya terlihat serasi mengenakan pakaian setelan jas dan berdasi berjalan melintasi karpet merah hingga menuju ruang utama Gedung Grahadi.

Sekedar diketahui, Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana dan Wakil Bupati Dewi Mariya Ulfa pada Pilkada 2020 merupakan pasangan calon tunggal di Kabupaten Kediri yang mendapatkan 590.644 suara, sedangkan kolom kosong mendapatkan 181.155 suara.

Jumlah suara sah mencapai 771.799 suara, suara tidak sah 32.058 suara, sehingga total jumlah suara sah dan tidak sah 803.857 suara dengan jumlah daftar pemilih tetap mencapai 1.231.512 suara.(kan)

ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

Bupati Blitar Hadiri Gebyar Sekolah Sak Ngajine dan Peringatan Nuzulul Quran 1445 H/2024 M

BLITAR, SMNNews.co.id - Bupati Blitar Rini Syarifah menghadiri Gebyar Sekolah Sak Ngajine dan memperingati Nuzulul Al Quran 1445 H/2024 M SD dan SMP se-Kabupaten...

Jelang Idul Fitri, Bank Indonesia Perwakilan Malang Raya Salurkan Uang Baru Sebanyak 4,69 Triliun

KOTA MALANG, SMNNews.co.id - Bank Indonesia (BI) kantor Perwakilan Malang mulai membuka layanan penukaran uang baru sejak 19 Maret hingga 4 April 2024. Total...

Sekda Asahan Buka FGD RPJMD Kabupaten Asahan

ASAHAN, SMNNews.co.id - Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan Drs. John Hardi Nasution membuka Focus Group Discussion (FGD) penyusunan teknokratik RPJMD Kabupaten Asahan di Aula Melati...