HomeBERITASekdaprov Sulteng: Jadikan Pesantren Sebagai Pusat Pengembangan Ekonomi Syariat

Sekdaprov Sulteng: Jadikan Pesantren Sebagai Pusat Pengembangan Ekonomi Syariat

Sekdaprov Sulteng Novalina.

PALU, SMNNews.co.id – Untuk memperkuat struktur perekonomian, pesantren memiliki potensi besar dalam mendukung pengembangan ekonomi syariat. Karenanya, Pesantren diharapkan tidak hanya menjadi pusat pendidikan agama tetapi juga bisa menjadi pusat pengembangan ekonomi syariat di Sulteng.

Harapan ini disampaikan Sekdaprov Sulteng Novalina saat mengikuti acara pelantikan Pengurus Himpunan Ekonomi dan Bisnis Pesantren (HEBITREN) Sulteng di aula “Kasiromu” kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Sulteng pada, Kamis (5/9/24).

Dikatakan, melalui pelantikan ini, Hebitren diharapkan bisa mendorong pengembangan usaha-usaha syariat berbasis pesantren diberbagai sektor unggulan daerah. Pemerintah Daerah Sulteng sangat besar ingin berkomitmen dan bersinergi dengan Hebitren dalam membangun ekonomi daerah.

“Sebagai tindak lanjut dari pelantikan ini,  saya ingin pertemukan Hebitren dengan temam-teman perangkat daerah untuk bersinergi. Kita berkolaborasi dan jadikan syariat sebagai gaya hidup,” kata Novalina.

Sementara itu, Kepala Perwakilan BI Sulteng Rony Hartawan, menyatakan siap untuk bekerjasama dengan Hebitren guna mewujudkan tujuan besar menjadikan Indonesia sebagai pusat industri halal dunia.BI akan berperan sebagai akselerator, inisiator dan regulator dalam pengembangan ekonomi Syariat.

Ketua Umun Hebitren KH. Hasbi Wahab Hasbullah menjelaskan, tujuan utama pendirian organisasi ini untuk membangun kemamdirian Pesantren lewat kegiatan berwirausaha yang dirintis santri sebagai ujung tombaknya. Dari 40 ribu jumlah pesantren di Indonesia, sudah 10 ribu yang terdaftar sebagai anggota Hebitren tersebar di 32 propinsi.

“Kalau di Pesantren belajar fiqih (ilmu agama) maka di Hebitren kita belajar untuk jadi kaya,” tuturnya. (db)

Temukan Berita Menarik Lainya Disini GOOGLE News !!

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

Penuhi Panggilan Kejari Kabupaten Blitar, Mantan Wabup Blitar Dimintai Keterangan Terkait Korupsi DAM Kali Bentak

BLITAR, SMNNews.co.id - Mantan Wakil Bupati (Wabup) Blitar, Rahmat Santoso menyatakan kasus korupsi itu extraordinary crime (kejahatan luar biasa), yang bisa mengarah kemana saja...

Pemerintah Kabupaten Asahan Serahkan Bantuan Beras kepada 1.000 Kaum Dhuafa

ASAHAN, SMNNews.co.id - Pemerintah Kabupaten Asahan menyerahkan bantuan Beras kepada 1.000 orang kaum dhuafa yang berasal dari Kecamatan Kota Kisaran Barat dan Kecamatan Kota...

Wakil Bupati Asahan Sidak Bahan Bakar Minyak (BBM) SPBU Simpang Tanjung Alam

ASAHAN, SMNNews.co.id - Wakil Bupati Asahan Rianto, melaksanakan infeksi mendadak bahan bakar minyak (BBM) yang berada di spbu simpang Tanjung Alam Kec.Kota Kisaran Timur,...