HomeTNISemakin Meriah Dengan Keberadaan Spanduk di Semua Sasaran TMMD

Semakin Meriah Dengan Keberadaan Spanduk di Semua Sasaran TMMD

Gresik, SMNNews.co.id – Salah satu anggota TNI yang nantinya akan tergabung dalam Satgas TMMD setelah Pembukaan pada 15 Juni, melakukan pemasangan spanduk di beberapa lokasi di Dusun Bejan, Desa Siwalan, Kecamatan Panceng, yang akan menjadi sasaran pembangunan oleh Satgas TMMD, Sabtu (12/6/2021).

Segala upaya dikerahkan untuk mempersiapkan kemeriahan TMMD (TNI Manunggal Membangun Desa) Reguler Ke-111, Kodim 0817/Gresik , termasuk memasang spanduk, dibeberapa sasaran bedah rumah. Spanduk atau Banner tersebut dipasang para anggota TNI yang nantinya akan tergabung dalam satuan tugas TMMD.

Danramil Panceng, Kapten Bambang Kusharyanto, mengatakan, Pemasangan banner atau spanduk di lokasi sasaran TMMD bermaksud untuk memeriahkan kegiatan TMMD hingga 30 hari kedepan.

“Kita minta personil Pra TMMD untuk memasang spanduk tersebut dilokasi sasaran TMMD supaya terlihat lebih meriah, dan mereka juga bisa semangat untuk bekerja,” pungkas Danramil.

ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

Pemerintah Kabupaten Asahan Gelar Tabligh Akbar

ASAHAN, SMNNews.co.id - Pemerintah Kabupaten Asahan gelar Tabligh Akbar dalam rangka hari jadi Kabupaten Asahan ke-78 Tahun 2024 bertempat di Mesjid Agung Achmad Bakrie...

Momen Idul Fitri, Kejari Pasaman Gelar Halal Bihalal dan Silaturahmi

PASAMAN, SMNNews.co.id - Momen hari raya Idul Fitri 1445 Hijriyah kali ini, Kejaksaan Negeri Pasaman gelar open house sembari jalin silaturahmi dengan seluruh komponen...

Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Blitar, Bahas Dua Agenda Penting

BLITAR, SMNNews.co.id - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Blitar menggelar rapat paripurna, bertempat di Graha Paripurna DPRD Kabupaten Blitar, Kamis (18/04/2024). Rapat Paripurna yang...