HomeJAWA TIMURSAMPANGTahun 2019, Bupati Sampang Akan Turun Langsung Pantau Kualitas Proyek Fisik

Tahun 2019, Bupati Sampang Akan Turun Langsung Pantau Kualitas Proyek Fisik

Penandatanganan prasasti oleh Bupati Sampang, Slamet Junaidi.
Sampang, suaramedianasional.co.id – Bupati Sampang H. Slamet Junaidi secara simbolis meresmikan kegiatan konstruksi tahun anggaran 2018, di halaman kantor Disperindaktam jl. Diponegoro 5A, Senin (29/4).
Peresmian selesainya proyek konstruksi di Sampang ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Bupati Sampang, Slamet Junaidi.
Hadir dalam acara tersebut,  Wakil Bupati H. Abdullah Hidayat, Sekretaris Daerah Putut Budi Santoso, Forkopimda, asosiasi kontraktor, tokoh masyarakat, kepala OPD dan camat serta tamu undangan lainnya.
Sebanyak 1.206 kegiatan infrastruktur di tahun 2018 terselesaikan tanpa kendala dan hambatan.
Menurut Kabag Pembangunan H. Achmad Hafi, kegiatan infrastruktur tahun 2018 tersebut, tersebar di 14 kecamatan di Sampang
 “Pekerjaannya meliputi pembangunan jembatan, rehab ruang kelas baru, pengaspalan jalan, reservoir pengendalian banjir dan sebagainya,” ujar Hafi.
Sedangkan Bupati Sampang, H. Slamet Junaidi berharap, selesainya proyek-proyek infrastruktur tersebut akan bermanfaat bagi masyarakat dan mampu meningkatkan perekonomian. “Pembangunan infrasturktur jalan maupun jembatan merupakan kebutuhan masyarakat dan kita prioritaskan di desa mengingat roda perekonomian juga harus bergerak dari bawah ke atas,” ujarnya.
Kualitas infrastruktur juga harus menjadi perhatian sebab menurut Slamet Junaidi, membangun proyek fisik jangan asal dikerjakan dan mudah rusak karena mutunya tidak dijaga.
“Jadi jangan sekadar membangun tapi setelah satu tahun hancur dan harus dibangun lagi di tahun berikutnya sehingga terkesan stagnan. Dianggap tidak kunjung selesai di daerah itu-itu saja,” ujarnya.
Pesan Slamet Junaidi ini diharapkannya akan diperhatikan oleh pelaksana (kontraktor) maupun OPD yang terlibat dalam pekerjaan fisik. “Demi memantau kualitas proyek di tahun 2019, nanti saya sendiri akan turun langsung ke lokasi,” ungkap Slamet Junaidi. (why)
ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

Gelar Halal Bihalal, Perumda Tirta Kanjuruhan Kumpulkan Kajaran Karyawan dan Direksi

MALANG, SMNNews.co.id - Perusahaan Daerah Air Minum (Perumda) Tirta Kanjuruhan menggelar acara Halal Bihalal dan pembinaan pegawai bersama Dewan Pengawas. Kegiatan ini berlangsung selama 2...

Polres Malang Bongkar Pabrik Narkoba Rumahan Terbesar di Jatim

MALANG, SMNNews.co.id - Aparat Kepolisian Resor Malang, Polda Jatim, berhasil mengungkap praktik produksi narkotika jenis sabu di wilayah Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan. Pabrik narkoba...

Knalpot Brong Resahkan Warga Desa Pandan, Personel Gabungan Satlantas Polres Pamekasan Gelar Penertiban

PAMEKASAN, SMNNews.co.id - Personil Gabungan Satlantas Polres Pamekasan dan Polsek Galis melakukan Penertiban pelanggaran Knalpol tidak standar atau Knalpot Brong dan pelanggaran kasat mata...