HomeTNITiba di Dermaga Ujung, Satgas Yonif 511/DY Masuki tahap Pemeriksaan

Tiba di Dermaga Ujung, Satgas Yonif 511/DY Masuki tahap Pemeriksaan

Surabaya, SMNNews.co.id- Satgas Pamtas Yonif 511/DY tiba di Dermaga Ujung Koarmada II, Surabaya. Beberapa tahapan mulai diberlakukan terhadap pasukan Badak Hitam itu. Diantaranya, pemeriksaan kesehatan dan materiil.

Beberapa tim pemeriksa dibawah kendali Letkol Arm Arief Yuda, saat ini diterjunkan di lokasi kedatangan Satgas Yonif 511.

Selain tim Kesehatan, di dalam tim pemeriksa tersebut juga terdapat personel dari Polisi Militer Kodam Brawijaya, hingga Detasemen Intelijen Kodam.

“Untuk pemeriksaan kesehatan, kita lakukan pemeriksaan darah yang meliputi HIV dan Malaria,” kata Letkol Arief. Senin (04/09/2023).

Letkol Arief menambahkan, pemeriksaan-pemeriksaan tersebut dinilai sangat penting untuk dilakukan dalam rangka menunjang kesiapan prajurit dalam menghadapi tugas mendatang.

“Kondisi prajurit ini harus betul-betul baik,” jelasnya.

Perlu diketahui, sebelumnya Satgas Yonif 511/DY telah mengemban tugas sebagai pasukan penjaga perbatasan Indonesia-Papua Nugini, tepatnya di Kabupaten Merauke, Papua selama kurun waktu 1 tahun.

Berbagai tugas, telah diselesaikan dengan baik oleh pasukan Badak Hitam selama berada di daerah penugasan. Salah satu keberhasilan tersebut, adalah mampu menciptakan Kemanunggalan TNI dan rakyat, khususnya di Kabupaten Merauke, Papua. *

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

Polresta Banyuwangi Tanam Jagung Serentak dalam Rangka Dukung Ketahanan Pangan

BANYUWANGI, SMNNews.co.id - Polresta Banyuwangi kembali menunjukkan langkahnya dalam mendukung Program Food Estate (Lumbung Pangan), yang merupakan progam Asta Cita Pemerintahan Presiden Prabowo Subianto...

Sukseskan Operasi Keselamatan Semeru 2025, Kapolres Blitar Sosialisasikan Keselamatan Berkendara kepada Tokoh Perguruan Silat

BLITAR, SMNNews.co.id – Dalam rangka mendukung kelancaran dan kesuksesan Operasi Keselamatan Semeru 2025 dan menuju Polres Blitar yang WBK, Kapolres Blitar, AKBP Arif Fazlurrahman,...

Program Pemeriksaan Kesehatan Gratis di Puskesmas se-Kabupaten Pasuruan Dimulai Hari Ini!

PASURUAN, SMNNews.co.id - Program pemeriksaan kesehatan gratis untuk seluruh masyarakat Indonesia sebagai bagian dari Program Hasil Terbaik Cepat (PHTC), atau Quick Win, Presiden Prabowo...