HomeBERITAYuda dan Rixx Meninggal, 3 Personel Dadali Sembuh COVID-19

Yuda dan Rixx Meninggal, 3 Personel Dadali Sembuh COVID-19

Dalam sepekan Dadali band kehilangan dua personelnya, sang vokalis berduka. (Sumber: Instagram/@dyrganp_dadali/yudadadali).

JAKARTA, SMNNews.co.id – Duka menghantam Band Dadali selama satu bulan ini. Yuda dan Rixx meninggal dunia hanya selang enam hari.

Kabar duka bermula dari meninggalnya sang gitaris, Yuda Dadali meninggal dunia. Yuda meninggal dunia pada 7 Juli 2021.

Yuda meninggal dunia di rumah dan tidak terpapar COVID-19. Sang gitaris meninggal setelah mengeluhkan sakit pada bagian pencernaan dan mengalami sesak napas.

“(Meninggal karena) Sakit, sakit lambung. Jadi dia memang punya asam lambung parah, pas dari kemarin itu sesak napas jadi menghantam ke jantungnya,” kata Sakti saat itu kepada media menjelaskan penyebab Yuda meninggal dunia.

Untuk hasil pemeriksaan COVID-19, Yuda dinyatakan negatif. Oleh karena itu, pemakaman Yuda pun dilakukan secara normal.

Hari ini, Selasa (13/7) keyboardis Dadali, Rixx meninggal dunia. Hanya saja Rixx meninggal dunia setelah positif COVID-19.

Dikatakan sang manajer, Sakti dari Ascada Music, Rixx sudah sekitar satu minggu positif COVID-19. Termasuk pasien COVID-19 tanpa gejala, Rixx melakukan isolasi mandiri di rumah.

Namun, setelah mendengar kabar Yuda meninggal, kondisi Rixx justru makin menurun karena syok.

“Pas dapat kabar Yuda meninggal dia syok banget. Kita semua nggak nyangka Yuda pergi. Rixx terakhir whatsAppan sama saya ngedropnya itu pas Yuda nggak ada, itu sudah mulai (kondisi menurun),” cerita Sakti.

Sakti mengatakan selain Rixx, tiga personel Dadali lainnya juga terpapar COVID-19. Bahkan sang vokalis, Dyrga, memperlihatkan efek COVID-19 yang terjadi pada tubuhnya.

“Iya sebenarnya kita saling menguatkan antara yang terpapar ada Dyrga, Eka, Rixx, dan Richard, mereka sudah tes semua,” ucapnya.

“Terakhir itu Dyrga, Richard, dan Eka sudah negatif. Dua hari lalu udah kita terima (hasilnya), sudah segaran juga,” sambung Sakti.

Takdir berkata lain soal Rixx. Kondisi awal Rixx yang awalnya tidak ada gejala justru kondisinya semakin menurun dan akhirnya meninggal dunia.

“Si Rixx yang malah 180 derajat, berbalik banget. Dia yang awalnya ringan banget malah (sekarang) nggak ada (meninggal). Istrinya bilang dia emang syok banget pas Yuda nggak ada,” tegas Sakti soal kabar Rixx Dadali meninggal dunia. (*)

ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

Bupati Blitar Hadiri Gebyar Sekolah Sak Ngajine dan Peringatan Nuzulul Quran 1445 H/2024 M

BLITAR, SMNNews.co.id - Bupati Blitar Rini Syarifah menghadiri Gebyar Sekolah Sak Ngajine dan memperingati Nuzulul Al Quran 1445 H/2024 M SD dan SMP se-Kabupaten...

Jelang Idul Fitri, Bank Indonesia Perwakilan Malang Raya Salurkan Uang Baru Sebanyak 4,69 Triliun

KOTA MALANG, SMNNews.co.id - Bank Indonesia (BI) kantor Perwakilan Malang mulai membuka layanan penukaran uang baru sejak 19 Maret hingga 4 April 2024. Total...

Sekda Asahan Buka FGD RPJMD Kabupaten Asahan

ASAHAN, SMNNews.co.id - Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan Drs. John Hardi Nasution membuka Focus Group Discussion (FGD) penyusunan teknokratik RPJMD Kabupaten Asahan di Aula Melati...