HomeBERITADaftarkan Bacaleg ke KPU, PDIP Tampilkan Reyog dan Naik Delman

Daftarkan Bacaleg ke KPU, PDIP Tampilkan Reyog dan Naik Delman

PDIP Ngawi tampilkan seni reyog saat mendaftarkan bacaleg ke KPU, Kamis (11/5/2023)

NGAWI, SMNNews.co.id – Pawai budaya menjadi tema yang diusung DPC PDI Perjuangan saat mendaftarkan bakal falon anggota legislatif (bacaleg) DPRD ke KPU, Kamis (11/5/2023).

Sebanyak 45 bacaleg bersama pengurus partai berpakaian adat dan Ketua DPC PDIP Ngawi Dwi Rianto Jatmiko, beserta Ketua Bappilu Heru Kusnindar, naik delman menuju kantor KPU. Rombongan ini juga menggelar pertunjukkan seni reyog di depan KPU.

“Hari ini 11 Mei, PDIP seluruh Indonesia serentak mendaftarkan bacaleg ke KPU. Di Ngawi sengaja kita usung tema pawai budaya agar benar-benar memiliki dampak positif bai masyarakat,” ungkap Ketua DPC PDIP Ngawi, Dwi Rianto Jatmiko.

DPC PDIP Ngawi menargetkan merebut 23 dari 45 kursi di DPRD, di perhelatan Pemilu nanti. Angka ini berarti naik tiga kursi dari perolehan Pemilu 2019 lalu.

Ketua DPC PDIP Ngawi, Dwi Rianto Jatniko naik delman dan menyapa masyarakat yang dilalui, sepulang mendaftarkan bacalegl ke KPU

“Targetnya 23 orang anggota di DPRD Ngawi, ini setara 52 persen kursi yang kita ingin raih untuk bisa diduduki,” ujar Antok, sapaan akrab Dwi Rianto Jatmiko.

Pendaftaran bacaleg ke KPU sendiri berlangsung 1-14 Mei 2023. Usai pendaftaran bacaleg DPC PDIP Ngawi, KPU juga menerima kedatangan rombongan Partai Nasdem

Ketua DPC Nasdem Ngawi Hari Cahyono dan Sekretaris Joko Iswanto, datang beserta beberapa pengurus dan bacalegnya. Mereka disambut sekretaris KPU Ngawi Budi Rahayu sebelum bertemu para komisioner.

Ketua Komisioner KPU Ngawi, Prima Aquiena Sulistyanti, menyatakan PDIP dan Partai Nasdem adalah dua pendaftar pertama.

“Masih ada waktu sampai 14 Mei untuk partai-partai mendaftarkan bacaleg mereka,” ujar Prima. ***

Temukan Berita Menarik Lainya Disini GOOGLE News !!

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

Lapas Kelas IIB Jombag Peringati Harkitnas

Jombang, SMNNews.co.id- Kalapas Kelas IIB Jombang, Margono memimpin berlangsungnya upacara peringatan Harkitnas ke-116 yang digelar di Lapangan Serbaguna Lapas Kelas IIB Jombang. Senin (20/05/2024)...

Asisten Administrasi Umum Kabupaten Asahan Lantik 43 Kepala UPTD

ASAHAN, SMNNews.co.id - Asisten Administrasi Umum Kabupaten Asahan Drs. Muhilli Lubis melantik 43 Kepala UPTD terdiri dari 16 Kepala UPTD SMP, 23 Kepala UPTD...

Bupati Blitar Gelar Upacara Peringatan Harkitnas Tahun 2024, Ini Pesannya!

BLITAR, SMNNews.co.id - Bupati Blitar menggelar Upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional yang ke 116 di Alun-Alun Kanigoro, Senin (20/05/24) pagi. Secara langsung Bupati Blitar Rini...