HomeTNIBaksos Paldam V/Brawijaya di Mulyorejo, Sasar Kaum Dhuafa

Baksos Paldam V/Brawijaya di Mulyorejo, Sasar Kaum Dhuafa

Surabaya, SMNNews.co.id- Pihak Paldam V/Brawijaya, bersinergi dengan Kelurahan Mulyorejo menggelar adanya bakti sosial berupa pembagian sembako. Pembagian sembako itu, ditujukan pada kaum Dhuafa yang ada di Kelurahan Mulyorejo, Surabaya.

Selain pembagian sembako, kegiatan tersebut juga diwarnai dengan adanya sosialisasi protokol kesehatan. Tak lupa, kegiatan itupun tak lepas dari penerapan prokes sebagai salah satu upaya memutus rantai penyebaran Covid-19.

Kepala Kelurahan Mulyorejo, Winarti mengungkapkan jika pihaknya sangat mengapresiasi adanya kegiatan bakti sosial yang dilakukan oleh pihak Paldam tersebut.

Menurutnya, adanya bantuan yang diberikan oleh pihak Paldam itu dinilai sangat meringankan beban masyarakat yang ada di Kelurahan Mulyorejo. “Kami berterima kasih pada pihak Paldam yang telah ikut berpartisipasi meringankan beban warga Mulyorejo,” pungkasnya.

Sementara itu Kapaldam V/Brawijaya, Kolonel Cpl Andri Dwi Sumkawijaya menjelaskan, bakti sosial itu dinilai sejalan dengan adanya program TNI, terutama yang tercantum pada delapan wajib TNI. “Sudah menjadi kewajiban kami sebagai aparatur negara,” ujar Kapaldam. Kamis, 21 April 2022.

Ia pun berharap, dengan adanya penyaluran paket bantuan berupa sembako itu bisa meringankan beban masyarakat, khususnya warga yang ada di Kelurahan Mulyorejo.

“Sehingga, sudah jelas bakti kami (TNI) untuk memberikan bantuan pada warga yang ada di wilayah Satuan kami,” bebernya. (*)

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

Ancam Sebar Foto Bugil Siswi SMP di Kota Malang, Warga Banjarnegara Diamankan Polisi

KOTA MALANG, SMNNews.co.id - Pria berinisial MS warga Banjarnegara, Jateng terpaksa harus mendekam di penjara. Pria 24 tahun itu ditangkap polisi karena mengancam menyebarkan...

Pemkab Asahan Melalui Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Asahan Kirimkan Dua Orang Instruktur ke Padang

ASAHAN, SMNNews.co.id - Pemerintah Kabupaten Asahan melalui Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Asahan mengirimkan dua orang Instruktur yang didalam wilayah Kabupaten Asahan untuk menjadi peserta Kompetisi Keterampilan Instruktur...

Dinsos Kabupaten Asahan Ikuti Forum Silaturahmi Karang Taruna se-Sumatera Utara

ASAHAN, SMNNews.co.id - Pengurus Karang Taruna Kabupaten Asahan dengan antusias menghadiri Forum Silaturahmi Karang Taruna se-Sumatera Utara yang diadakan di Hotel Saka Medan. Forum...