HomeTNIIdul Adha di Klungkung, Satukan Hati dan Silaturahmi

Idul Adha di Klungkung, Satukan Hati dan Silaturahmi

Klungkung, SMNNews.co.id- Dandim 1610/Klungkung, Letkol Inf Suhendar Suryaningrat mengikuti adanya pelaksanaan sholat Idul Adha yang digelar di Alun-alun Ida Dewa Agung Jambe pada Minggu, 10 Juli 2022.

Suasana hangat pun semakin terlihat ketika beberapa tokoh masyarakat terlihat hadir di lokasi pelaksanaan sholat Idul Adha. Salah satunya adalah Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta yang ikut hadir meninjau pelaksanaan sholat Idul Adha tersebut.

Ditemui usai mengikuti pelaksanaan sholat Idul Adha, Dandim mengungkapkan jika ibadah itu tak lepas dari adanya penerapan protokol kesehatan.

Beberapa personel pun, kata Letkol Suhendar, diterjunkan di lokasi untuk menertibkan adanya penerapan protokol kesehatan. Tentunya, upaya itu juga melibatkab beberapa pihak maupun instansi terkait lainnya.

“Penerapan prokes harus dilakukan. Itu untuk mengantisipasi adanya penyebaran pandemi,” kata Dandim.

Bukan hanya itu, dalam momentum Idul Adha tersebut Dandim juga mengajak semua pihak untuk mempererat tali silaturahmi. “Mari satukan dan silaturahmi melalui Idul Adha ini,” pinta Letkol Suhendar. (*)

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

Datangi Kawasan Sentra Illegal Drilling, Kapolda Sumsel: Komitmen Saya Barsama Pangdam, Regulasinya Tetap Kita Tindak Tegas!

PALEMBANG, SMNNews.co.id - Kapolda Sumsel Irjen Pol A Rachmad Wibowo, langsung mendatangi salah satu kawasan sentra minyak ilegal di Desa Sungai Angit, Kecamatan Babat...

Satu Pelaku Percobaan Pembunuhan Terhadap Anggota Ormas Komando HAM Diamankan Satreskrim Polres Sampang

SAMPANG, SMNNews.co.id - Inisial D adik Eks Kades Anggersek salah satu dari empat terduga pelaku penganiayaan dan percobaan pembunuhan terhadap anggota Ormas Komando HAM...

125 Anggota PPK se-Kabupaten Asahan Dilantik

ASAHAN, SMNNews.co.id - Berdasarkan Surat Keputusan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Asahan Nomor 824 Tahun 2024 tentang Penetapan dan Pengangkatan Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan...