HomeJAWA TIMURNGAWIUsai Isi Bensin, Mobil Terbakar di Dekat SPBU

Usai Isi Bensin, Mobil Terbakar di Dekat SPBU

 

Mobil terbakar usai mengisi bensin di SPBU Watualang, Ngawi, Sabtu petang (11/5/2019).
Ngawi, suaramedianasional.co.id – Kepanikan melanda sejumlah pengunjung dan pegawai SPBU Watualang Kecamatan Ngawi pada Sabtu sore (11/5/2019). Pasalnya, sebuah mobil terbakar hebat di dekat SPBU tersebut dan warga khawatir api akan merembet ke SPBU. “Salah satu petugas SPBU berusaha mendorong mobil itu keluar area pom bensin begitu percikan api mulai membesar,” ungkap Muhtar, salah satu pengunjung.
Mobil dengan nopol AE 8683 CE itu, diketahui sebagai milik warga Watuinatah, Kecamatan Karanganyar dan sebelumnya mengisi bensin dengan jenis premium di SPBU tersebut. Saat berbelok, timbul percikan api yang makin membesar dan salah satu pegawai SPBU mendorong mobil itu keluar menjauhi area pom bensin. Sebelum akhirnya memanggil mobil pemadam kebakaran.
Sebanyak dua unit mobil pemadam kebakaran akhirnya dikerahkan dan berhasil memadamkan mobil terbakar ini dalam tempo singkat. Walaupun menyisakan bangkai mobil yang hangus. (ari)
ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

Pemkab Asahan Melalui Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Asahan Kirimkan Dua Orang Instruktur ke Padang

ASAHAN, SMNNews.co.id - Pemerintah Kabupaten Asahan melalui Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Asahan mengirimkan dua orang Instruktur yang didalam wilayah Kabupaten Asahan untuk menjadi peserta Kompetisi Keterampilan Instruktur...

Dinsos Kabupaten Asahan Ikuti Forum Silaturahmi Karang Taruna se-Sumatera Utara

ASAHAN, SMNNews.co.id - Pengurus Karang Taruna Kabupaten Asahan dengan antusias menghadiri Forum Silaturahmi Karang Taruna se-Sumatera Utara yang diadakan di Hotel Saka Medan. Forum...

Dinsos Kabupaten Asahan Ikuti Rapat Kegiatan Penanggulangan Kemiskinan Triwulan I di Kabupaten Asahan

ASAHAN, SMNNews.co.id - Pejabat Fungsional pada Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial di Dinas Sosial Kabupaten Asahan menghadiri rapat yang diadakan di Aula E-Planning BAPPEDA...