HomeTNIHarapan Warga Desa Segera Terjawab dengan TMMD 107

Harapan Warga Desa Segera Terjawab dengan TMMD 107

Harapan Warga Desa Segera Terjawab dengan TMMD 107

SMNNews.co.id – Kodim 0823 Situbondo berikan asa bagi warga saat buka akses jalan dua desa di kecamatan Sumbermalang Situbondo melalui program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-107. Akses yang akan dibuka tersebut berupa pembangunan jalan yang menghubungkan Desa Alastengah dan Telogosari, Kecamatan Sumbermalang Situbondo.

Kondisi jalan saat ini memang cukup memprihatinkan dan banyak dikeluhkan warga setempat, Mereka kerap kesulitan melintasi jalan tersebut. Ketika datang musim kemarau, jalanan akan dipenuhi debu yang membuat sesak napas. Sebaliknya, ketika datang hujan, badan jalan bak kubangan kerbau penuh lumpur sehingga membahayakan pengguna jalan terutama bagi pengendara sepeda motor.

“Selama ini warga banyak mengeluh karena jalan yang jelek. Jika jalan ini dibangun oleh Satgas TMMD 107 tentunya akan sangat bermanfaat bagi warga karena bisa mempercepat perjalanan menuju jalan utama,” ungkap Solikin, Warga Desa Alastengah Kecamatan Sumbermalang. (Penrem)

ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

Pemkab Asahan Melalui Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Asahan Kirimkan Dua Orang Instruktur ke Padang

ASAHAN, SMNNews.co.id - Pemerintah Kabupaten Asahan melalui Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Asahan mengirimkan dua orang Instruktur yang didalam wilayah Kabupaten Asahan untuk menjadi peserta Kompetisi Keterampilan Instruktur...

Dinsos Kabupaten Asahan Ikuti Forum Silaturahmi Karang Taruna se-Sumatera Utara

ASAHAN, SMNNews.co.id - Pengurus Karang Taruna Kabupaten Asahan dengan antusias menghadiri Forum Silaturahmi Karang Taruna se-Sumatera Utara yang diadakan di Hotel Saka Medan. Forum...

Dinsos Kabupaten Asahan Ikuti Rapat Kegiatan Penanggulangan Kemiskinan Triwulan I di Kabupaten Asahan

ASAHAN, SMNNews.co.id - Pejabat Fungsional pada Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial di Dinas Sosial Kabupaten Asahan menghadiri rapat yang diadakan di Aula E-Planning BAPPEDA...