HomeTNIPembentukan Karakter Bangsa Melalui Kepramukaan dan Wawasan Kebangsaan

Pembentukan Karakter Bangsa Melalui Kepramukaan dan Wawasan Kebangsaan

Satuan Yonarhanud 12/SBP saat melaksanakan Kegiatan Pembinaan Kepramukaan dan Wawasan Kebangsaan (Wasbang) di Sekolah Terdekat

PALEMBANG, SMNNews.co.id – Dalam Rangka Penyiapan Satuan Tugas (Satgas) Pengamanan Daerah Rawan (Pamrahwan) Maluku, Satuan Yonarhanud 12/SBP Melaksanakan Kegiatan Pembinaan Kepramukaan dan Wawasan Kebangsaan (Wasbang) di Sekolah Terdekat, Senin (04/04/2023).

Adapun Sekolah yang dikunjungi tersebut adalah SDN 5 Rambutan, SMPN 1 Rambutan dan SDN Talang Kelapa dengan Pemberi Materi Kepramukaan dan Wasbang adalah Sertu Edi, Serda Halfiandi dan Serda Yusman.

Seperti yang Diungkapkan salah satu Guru SDN 5 Rambutan, Ibu Rosdiana, S.Pd., bahwa kegiatan positif yang diberikan oleh Bapak TNI semoga dapat memberikan dampak ke murid sehingga kedepannya siswa dapat lebih tertib dan semangat dalam belajar.

Hal senada juga disampaikan beberapa Guru dari sekolah tersebut, mereka mengungkapkan harapannya kepada Bapak- Bapak TNI agar dapat banyak mengajarkan Kedisiplinan kepada siswa di sekolah sehingga dapat lebih tertib dan semangat dalam belajar.

Adapun Materi Kepramukaan dan Wasbang pada hari ini adalah Mengajarkan Sandi Semaphore, Morse,Tandu darurat, dan Penerapan Sila-sila Pancasila dalam Kehidupan sehari- hari.

Kegiatan ini selain melatih dan menyiapkan Prajurit Yonarhanud 12/SBP dalam Satgas Pamrahwan, juga bertujuan untuk melatih kedisiplinan siswa dan Penanaman Sila Pancasila yang diharapkan dapat membentuk karakter Tunas Bangsa. (jhoni)

Temukan Berita Menarik Lainya Disini GOOGLE News !!

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

Rakor Bersama SKK Migas, Kapolda Sumsel Komitmen Tindak Tegas Illegal Drilling dan Illegal Refinery

PALEMBANG, SMNNews.co.id - Polda Sumsel tetap pada komitmen awal, melakukan penindakan tegas secara hukum terhadap penyalahgunaan minyak ilegal (illegal driliing dan illegal refinery) Ungkapan tersebut...

Ratusan Personil Polres Blitar Kota Amankan Kunjungan Lemhannas RI

BLITAR, SMNNews.co.id - Ratusan personil Polres Blitar Kota disiapkan untuk mengamankan kedatangan rombongan Lemhannas (Lembaga Ketahanan Nasional) RI di Makam Bung Karno, Blitar. Mulai...

Pembentukan Oraganisasi Paguyuban Jasa Pompanisasi se-Kecamatan Sindang

INDRAMAYU, SMNNews.co.id - Kamis, 16 Mei 2024 telah diselenggarakan Musyawarah Pembentukan Organisasi Paguyuban Jasa Pompanisasi se-Kecamatan Sindang, bertempat di aula UPTD KPP Kecamatan Sindang....