HomeBERITAPemdes Resapombo Laksanakan Pengambilan Sumpah dan Pelantikan Serta Mutasi Perangkat Desa Resapombo...

Pemdes Resapombo Laksanakan Pengambilan Sumpah dan Pelantikan Serta Mutasi Perangkat Desa Resapombo Tahun 2023

Pemdes Resapombo laksanakan Pelantikan dan Mutasi Perangkat Desa Tahun 2023

BLITAR, SMNNews.co.id – Pj Kepala Desa Resapombo Hari Cahyono, Demi terselenggaranya suatu pemerintahan maka seyogyanya harus dibenahi dari dalam organisasi pemerintahan itu sendiri. Hal itu pula yang sekarang tengah dilakukan oleh Pemdes Resapombo dimana terjadi mutasi antar perangkat Desa serta pelantikan jabatan perangkat desa, yang dilaksanakan pengambilan sumpah dan pelantikan Perangkat Desa Resapombo Kamis (16/03/2023) di Balai Desa Resapombo.

Hadir dalam acara pelantikan dan mutasi perangkat Desa , Forkopimcam Doko, BPD Desa Resapombo, Pendamping Desa Resapombo, Kasun se-Desa Resapombo, RT/RW se-Desa Resapombo, PKK Desa Resapombo, Tokoh Agama Desa Resapombo  dan Tokoh masyarakat Desa Resapombo.

Pj Kepala Desa Resapombo mengambil sumpah dan Pelantikan perangkat desa yang baru dilantik, Kamis (16/03/2023).

Adapun jabatan Perangkat Desa yang mengalami mutasi jabatan 4 kasi 1 Kaur, 1 Kasun Bulurejo Desa Resapombo, dari ke-6 Perangkat Desa yang baru di Lantik dan diambil sumpahnya agar segera menyesuaikan dengan lingkup kerjanya.

Lanjut Pj Kepala Desa Resapombo Hari Cahyono, Karena kita jadi perangkat Desa harus Kompak, saling membantu, berkerja sama dengan baik, jangan ego, semua harus menjadi tim yang tangguh, melayani masyarakat dengan senyum, sapa dan ramah,” jelas Hari Cahyono.

Pj Kepala Desa Resapombo Hari Cahyono Melantik dan Mutasi Perangkat Desa Resapombo

Kita harus budayakan rasa kebersamaan antara perangkat yang lain, saya berharap dengan dilantiknya 6 Perangkat Desa Resapombo, nantinya bekerja bisa maksimal, dan kami juga berpesan kepada perangkat Desa Resapombo, bila menemui kesulitan cepat berkordinasi dengan Pak Kades atau pak Sekdes.

“Agar permasalahan cepat terselesaikan, jangan sampai kita buat masalah, karena Desa Resapombo ini luas, makanya kita harus jalin kebersamaan untuk membangun dan memajukan UMKM Desa ini, sebab dengan UMKM berkembang maka kesejahteraan warga masyarakat Desa Resapombo akan terwujud,” pungkas Pj Kades Resapombo Hari Cahyono.

Camat Doko Heri Widiatmoko saat memberikan sambutan pada acara tersebut.menjelaskan, Masyarakat sudah semakin kritis sehingga Pemerintah pun harus menyesuaikan diri dengan perkembangan jaman. Adanya mutasi jabatan ini diharapkan perangkat desa yang baru dilantik segera belajar dan beradaptasi terhadap tugas-tugas baru.

“Supaya kita cepat mengerjakan apa yang sudah diprogam sama Desa Resapombo ini, jangan sampai perangkat sudah lengkap tapi pekerjaan masih banyak yang belum di selesaikan, kami berpesan ayo bersama membangun Desa yang kita cintai ini, supaya masyarakat jadi lebih percaya dengan kerja keras kalian semua,” ucap Camat Doko Heri Widiatmoko. (bonaji)

Temukan Berita Menarik Lainya Disini GOOGLE News !!

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

Bupati Blitar Resmikan Kampung Nelayan Maju (KALAJU) di Desa Tumpakkepuh Kecamatan Bakung

BLITAR, SMNNews.co.id - Bupati Blitar Rini Syarifah meresmikan Kampung Nelayan Maju (KALAJU) di Desa Tumpakkepuh Kecamatan Bakung, Blitar, Kamis (12/09/2024). Turut hadir diacara tersebut, Dirjen...

Gelar Audiensi dengan Pemkab, Format Kabupaten Blitar Tuntut Kesejahteraan Ketua RT dan RW

BLITAR, SMNNews.co.id - Masyarakat RT dan RW (Format) Kabupaten Blitar mengadakan audiensi dengan Pemerintah Kabupaten Blitar pada Kamis (12/09/2024). Audiensi yang berlangsung di Kantor Sekretariat...

Kelurahan Wlingi Gelar Bimtek Pemulasaraan Jenazah Tahun 2024

BLITAR, SMNNews.co.id - Kelurahan Wlingi, Kecamatan Wlingi, Kabupaten Blitar, pada hari ini menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Pemulasaraan Jenazah tahun 2024. Acara ini merupakan tindak...