HomeBERITAPeringati Hari Santri Nasional, Kapolres Blitar Kota Buka Turnamen Futsal Piala Bergilir...

Peringati Hari Santri Nasional, Kapolres Blitar Kota Buka Turnamen Futsal Piala Bergilir Kapolres Blitar Kota

Peringati Hari santri Nasional Kapolres Kota Blitar gelar kompetisi Futsal Piala polres Blitar Kota

KOTA BLITAR, SMNNews.co.id – Memeriahkan Hari Santri Nasional tahun 2022, Polres Blitar Kota menggelar Kapolres Cup Turnamen Futsal piala bergilir antar santri se-Kota Blitar.

Pembukaan turnamen digelar di lapangan futsal tenis agung kelurahan Sentul Kecamatan Kepanjenkidul Kota Blitar pada hari Minggu (19/02/2023) yang ditandai dengan tendangan bola pertama oleh Kapolres Blitar Kota AKBP Argowiyono dan dilanjutkan dengan pertandingan penyisihan.

“Kapolres Blitar Kota AKBP Argowiyono mengatakan, untuk beberapa hari ke depan, kita akan menyaksikan turnamen futsal Piala Bergilir Kapolres Blitar Kota yang diikuti oleh seluruh santri dari pondok Pesantren di Kota Blitar,” terang Kapolres Kota Blitar.

Kapolres Blitar Kota menyerahkan hadiah kepada pemenang Kompetisi Futsal Piala Kapolres Blitar Kota

Kapolres Blitar Kota mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia yang bekerja keras untuk terlaksananya turnamen futsal santri ini yang seyogyanya diadakan pada bulan oktober lalu tapi baru dapat dilaksanakan sekarang.

“Pertandingan ini bukan hanya dilihat dari segi permainan dan kemampuan, tetapi nilai silahturahmi yang terjalin sesama santri di Kota Blitar,” jelasnya.

Ia berharap, bagi pemenang nanti jangan terlena, tetap berlatih, dan dijaga supaya lebih bagus lagi. Bagi yang kalah juga jangan berkecil hati, ke depan masih bisa mempersiapkan diri agar lebih baik lagi, karena Piala Bergilir Bapak Kapolres Blitar Kota akan digelar pada setiap Hari Santri Nasional. Tetap jaga kekompakan dan bermainlah secara fair play ,” pungkas Kapolres Kota Blitar. (res kota/bonaji)

Temukan Berita Menarik Lainya Disini GOOGLE News !!

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

Duduk di Komisi 6 DPR RI, Kanang Sarankan Regulasi Pajak Harus Peka Wong Cilik

NGAWI, SMNNews.co.id - Pemberlakuan kenaikan pajak pertambahan nilai, memantik reaksi dari anggota Komisi 6 DPR RI, Budi Sulistyono Kanang. Kanang, sapaan akrabnya, meminta regulasi...

Polres Blitar Raih Penghargaan Inovasi Yan Publik Tahun 2024 Kategori A dari Ombudsman RI

BLITAR, SMNNews.co.id - Kapolres Blitar AKBP Wiwit Adisatria mendapat penghargaan kategori A dari Ombudsman Republik Indonesia dalam acara penganugerahan apresiasi atas peningkatan kualitas pelayanan...

Sekretariat TPPS Kabupaten Jember Optimis Angka Stunting 2024 Menurun

JEMBER, SMNNews.co.id - Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Kabupaten Jember menggelar rakor hasil monitoring dan evaluasi Monev TPPS kabupaten di aula bawah gedung Sekkab...