HomeBERITAJaga Sinergitas di Wilayah, Babinsa Koramil Tipe B 0808/20 Sananwetan Gelar Komsos...

Jaga Sinergitas di Wilayah, Babinsa Koramil Tipe B 0808/20 Sananwetan Gelar Komsos Dengan Aparat Kelurahan

Suasana Komsos yang Babinsa Koramil Tipe B 0808/20 Sananwetan Kodim 0808/Blitar Sertu Salekan

Blitar, SMNNews.co.id – Untuk meningkatkan sinergitas di wilayah binaan, Babinsa Koramil Tipe B 0808/20 Sananwetan Kodim 0808/Blitar Sertu Salekan melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan aparat kelurahan, bertempat di wilayah Kel. Karangtengah Kec. Sananwetan Kota Blitar, Rabu (13/7/2022).

Kegiatan Komsos tersebut dilaksanakan guna meningkatkan hubungan kerja sama, sekaligus untuk pembinaan teritorial terhadap aparat kelurahan yang ada di wilayah binaan.

“Sertu Salekan mengatakan, bahwa kegiatan Komsos ini besar manfaatnya, selain untuk mempererat tali silaturahmi, juga dapat meningkatkan koordinasi dalam membangun komunikasi yang lebih baik, dengan aparat kelurahan,” jelasnya.

Ia juga menuturkan, kegiatan Komsos yang dilakukan dengan aparat kelurahan secara langsung ini, hasilnya akan lebih efektif, sehingga nantinya aparat kelurahan dapat segera menyebar luaskan apa yang menjadi masukan atau informasi dari Babinsa kepada warganya.

Demikian sebaliknya, kita juga lebih cepat dalam mendapatkan informasi dan mengetahui permasalahan-permasalahan yang berkembang di masyarakat, serta sebagai upaya untuk deteksi dini dan cegah dini.

Pgs.Danramil Tipe B 0808/20 Sananwetan Kodim 0808/Blitar Lettu Cba Tri Mardi Santoso saat dikonfirmasi menegaskan, dengan adanya sinergitas antara Babinsa dengan aparat kelurahan, diharapkan dapat mempermudah dalam menyelesaikan permasalahan yang ada di wilayah.

“Lettu Cba Tri Mardi Santoso menambahkan, dengan adanya hubungan serta kerjasama yang baik di wilayah binaan, semoga dapat menunjang kelancaran dalam pelaksanaan tugas sehari hari Babinsa dilapangan,” harapnya. (bonaji)

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

Dongkrak Minat Transportasi Umum dan Wisata, Pemkab Jember Luncurkan Program Anak Senja dan Jelita

JEMBER, SMNNews.co.id - Pemerintah Kabupaten Jember, bersama dinas perhubungan, dengan bangga mengumumkan launching dua program inovatif Angkutan Sekolah Gratis (Anak Senja) dan Angkutan Jember...

Pj Bupati Pasuruan Pimpin Upacara Hari Pendidikan Nasional 2024

PASURUAN, SMNNews.co.id - Dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional, Pj. Bupati Pasuruan Dr. Andrianto, menggelar Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional Tahun 2024. Dengan mengangkat tema...

Pemkab Jombang Raih Opini WTP untuk ke-11 Kali Berturut-turut

JOMBANG, SMNNews.co.id - Pemkab Jombang kembali meraih Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan BPK RI, Perwakilan Jawa Timur untuk kali ke-11...