HomeBERITAPra PON XXI dan Kejuaraan Nasional Bridge 2023 Resmi Dibuka

Pra PON XXI dan Kejuaraan Nasional Bridge 2023 Resmi Dibuka

Sekda Pemprov Sumsel, S.A. Supriono secara resmi membuka Pra PON XXI dan Kejuaraan Nasional Bridge 2023

PALEMBANG, SMNNews.co.id – Gubernur Sumsel  Herman Deru melalui Sekda Pemprov Sumsel, S.A. Supriono secara resmi membuka Pra PON XXI dan Kejuaraan Nasional Bridge 2023 di Griya Agung, Kamis (26/7) malam.

Dalam sambutannya Sekda Supriono mengatakan sangat bersyukur karena masih dapat berkumpul bersama dalam rangka acara Opening Ceremony Pra PON XXI Dan Kejuaraan Nasional 59 Cabang Olahraga Bridge Dan Jamuan Makan Malam.

Selanjutnya Ia mengatakan bahwa Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan menyambut baik diselenggarakannya acara Pra PON XXI dan Kejuaraan Nasional 59 Cabang Olahraga Bridge Tahun 2023.

Pada kesempatan itu, Ia juga tak lupa mengucapkan Selamat Datang di Bumi Sriwijaya, Sumatera Selatan kepada peserta Pra PON XXI dan Kejuaraan Nasional 59 Cabang Olahraga Bridge Tahun 2023.

Lebih jauh Ia mengungkapkan harapannya semoga dengan “Pra PON XXI dan Kejuaraan Nasional 59 Cabang Olahraga Bridge Tahun 2023”, olahraga Bridge dapat berkembang dan menorehkan prestasi sehingga mengangkat nama harum baik di tingkat Nasional maupun Internasional.

Kepada panitia penyelenggara yang telah bekerja dengan maksimal untuk suksesnya test event ini, Sekda Supriono pun menyampaikan apresiasinya.

Sementara itu Wakil Ketua Umum I PB GABSI, Marzuki mengatakan, bahwa pihaknya sangat berterimakasih pada Provinsi Sumsel yang telah menjadi tuan rumah penyelenggaraan Pra PON XXI dan Kejuaraan Nasional 59 Cabang Olahraga Bridge 2023

Ia mewakili PB GABSI mengatakan akan mendukung penuh kegiatan yang berlangsung 25 Juli hingga 3 Agustus tersebut.

Lebih jauh Marzuki mengatakan, bahwa sejauh ini bridge secara umum masih belum populer dalam masyarakat. Karena itu Iapun berharap.melalui Kejurnas ini bridge akan semakin dekat dengan masyarakat.

Hadir dalam kesempatan tersebutWakil Ketua Umum III Koni Pusat Tursandi Alwi, Sekjen PB GABSI, Hery Maulana, Wakil Ketua Umum I PB GABSI Marzuki, Ketua Umum PengProv GABSI Sumatera Selatan Herry Zaman Ak. Para Direktur/Pimpinan Perusahaan Sponsor PraPon & Kejurnas Bridge serta Para Manajer Tim, Kapten Tim. (tris)

Temukan Berita Menarik Lainya Disini GOOGLE News !!

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

Polres Pamekasan Gelar Upacara Bendera Peringatan Hari Kebangkitan Nasional 2024

PAMEKASAN, SMNnews.co.id - Polres Pamekasan menggelar Upacara bendera untuk memperingati Hari Kebangkitan Nasional 2024 ke-116 Tahun dengan tema ”Bangkit Untuk Indonesia Emas”, dilapangan upacara...

Bupati Blitar Bersama Petani Tembakau Tanam Tembakau di BPP Kecamatan Kademangan

BLITAR, SMNNews.co.id - Bupati Blitar Rini Syarifah bersama Petani tembakau melaksanakan penanaman Tembakau, di BPP  Kecamatan Kademangan, Senin (20/05/24) pagi. Dalam sambutannya, Bupati Blitar Rini Syarifah...

Ragam Gelar Seni Budaya Warnai HUT Kota Curup ke-144

REJANG LEBONG, SMNNews.co.id - Panggung Utama di Lapangan Dwi Tunggal Kota Curup,Marak dengan berbagai Kegiatan Seni Budaya dalam rangka meriahkan HUT Kota Curup, Kabupaten...