HomeADVERTORIALDalam Rangka Menyambut Bulan Suci Ramadan, Bupati Pelalawan Lakukan Ziarah Kubur

Dalam Rangka Menyambut Bulan Suci Ramadan, Bupati Pelalawan Lakukan Ziarah Kubur

Bupati Pelalawan H. Zukri, didampingi istrinya Sella Pitaloka, melakukan ziarah kubur bersama IKBKT (Ikatan Keluarga Besar Kuala Terusan).

PELAWAWAN, SMNNews.co.id – Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan 1445H/2024 M, Bupati Pelalawan H. Zukri, didampingi istrinya Sella Pitaloka, melakukan ziarah kubur bersama IKBKT (Ikatan Keluarga Besar Kuala Terusan) pada Rabu (6/3/2024) di TPU Terusan Baru, Pangkalan Kerinci.

Bupati H. Zukri bersama masyarakat mengawali ziarah Kubur dengan membaca tahlil dan Yasin. Kemudian Bupati Zukri juga menabur bunga di makam. Ziarah kubur sebelum Ramadan adalah salah satu tradisi yang sejak lama sudah dilakukan oleh umat Islam di Indonesia, termasuk di bumi Melayu Kabupaten Pelalawan.

Tradisi ziarah kubur biasanya dilakukan dengan tujuan untuk mengenang dan mendoakan anggota keluarga yang telah wafat.Bahkan ziarah kubur ini adalah sebagai dalam menjalin silaturahmi disaat menyambut bulan suci Ramadhan yang hanya tinggal beberapa hari lagi.

Bupati Pelalawan H. Zukri mengatakan kegiatan ziarah kubur selain medoakan para leluhur yang terdahulu. Hal ini juga dalam rangka silaturahmi ini menyambut bulan suci Ramadhan 1445 H/2025 M. Tentu dengan harapan ukhuwah tetap terjaga. Terlebih lagi antara masyarakat dengan pemerintah silaturahmi selalu terjaga.

“Harapan dengan adanya tradisi ziarah kubur ini bisa meningkatkan ukuwah antara pemerintah dan masyarakat selalu terjaga, silaturahmi tetap terjaga. Sehingga informasi bisa sampai kepada masyarakat tentang apa yang sudah dibuat oleh Pemerintah dan apa yang akan dilakukan oleh Pemerintah,” ujarnya.

“Paling penting tujuan dari berziarah itu adalah sebagai alarm dan mengingatkan pada kematian, bahwa setiap yang bernyawa pasti akan merasakan yang namanya mati,” imbuhnya.

“Oleh karenanya, dengan berziarah akan terus mengingatkan kita bahwa suatu saat kita juga akan berada di pemakaman ini,” tutupnya Bupati Zukri. (adv/budi handoko)

Temukan Berita Menarik Lainya Disini GOOGLE News !!

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

Pemkab Pasaman Peduli, Bupati Sabar AS Antarkan Bantuan ke Agam dan Tanah Datar

PASAMAN, SMNNews.co.id - Turut prihatin atas musibah bencana alam alam banjir, golodo dan tanah longsor yang melanda sebagian wilayah Kabupaten Tanah Datar dan Kabupaten...

Bupati Blitar Hadiri HUT ke-143 UPT Taman Budaya Provinsi Jawa Timur Tahun 2024

BLITAR, SMNNews.co.id - Bupati Blitar Rini Syarifah menghadiri puncak Acara HUT ke-143 UPT Taman Budaya Provinsi Jawa Timur Tahun 2024, Sabtu (18/05/2024) malam di...

Bupati Blitar Hadiri Apel Banser dan Ansor Night Run 2024

BLITAR, SMNNews.co.id - Bupati Blitar Rini Syarifah menghadiri Apel Banser dan Ansor Right Run 2024, Sabtu (18/05/2024) di Alun-Alun Kankab Kanigoro. Turut hadir di acara...