HomeJAWA TIMURKEDIRIPengukuhan Personalia Asosiasi PSSI Kabupaten Kediri Masa Bakti 2018-2022

Pengukuhan Personalia Asosiasi PSSI Kabupaten Kediri Masa Bakti 2018-2022

Kabupaten Kediri menggelar pengukuhan anggota personalia kepengurusan.

Kediri, Suaramedianasional.co.id – Asosiasi PSSI (Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia) Kabupaten Kediri menggelar pengukuhan anggota personalia kepengurusan. Pengukuhan ini adalah pergantian personalia Asosiasi PSSI Kab. Kediri masa bakti 2018 – 2022. Acara tersebut digelar di ruang Candra Kirana, Pemkab. Kediri, Selasa (29/1).

 

Seluruh anggota Asosiasi PSSI Kab. Kediri yang baru dikukuhkan langsung oleh Ketua Umum Asosiasi PSSI Provinsi Jawa Timur, Ahmad Riyadh UB., Ph.D. Turut hadir Wabub Kediri, Drs. H.Masykuri, MM, Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kab. Kediri, Ketua Asosiasi PSSI Kab. Kediri beserta seluruh jajaran, serta perwakilan pengurus klub sepak bola se-Kabupaten Kediri.

Tepat pukul 10.00 WIB acara dimulai. Setelah menyanyikan lagu mars PSSI, dilanjutkan dengan pengukuhan dengan penandatanganan berita acara pengukuhan dan penyerahan bendera PSSI oleh Ketua Umum Asosiasi PSSI Prov. Jatim kepada seluruh anggota personalia Asosiasi PSSI Kab. Kediri.

Terpilih menjadi Ketua Asosiasi PSSI Kab. Kediri yang merupakan hasil kongres 22 September 2018 yang lalu yaitu Suyanto, S.Pd. M.Pd. Acara dilanjutkan dengan pembacaan nama seluruh jajaran kepengurusan Personalia Asosiasi PSSI Kab. Kediri yang baru.

 

Dalam sambutannya, Ahmad Riyadh UB., Ph.D berpesan kepada seluruh pengurus Asosiasi PSSI Kab. Kediri. “Mulailah bersih dimulai dari diri sendiri, dalam artian tidak ada satu pihak pun yang ingin memanfaatkan dan menguntungkan diri sendiri. Asosiasi PSSI Kab. Kediri diharapkan bisa menyatukan, bukan malah sebaliknya yaitu memecah belah. Semoga Asosiasi PSSI Kab. Kediri bisa menyatukan Jawa Timur hingga seluruh Indonesia melalui olahraga sepak bola,” katanya.

Sementara itu Wabub Kediri Drs. H. Masykuri, MM mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran pengurus yang lama yang telah mengabdi dan menghasilkan bibit-bibit terbaik di cabang olahraga sepak bola dari Kab. Kediri.

“Kepada jajaran pengurus Asosiasi PSSI Kab. Kediri yang baru, untuk segera menyesuaikan dan bekerja, bersama-sama meningkatkan kemajuan cabang olahraga sepak bola khususnya di Kab. Kediri,” tambah Wabub.

 

Terakhir, Ketua Asosiasi PSSI Kab. Kediri yang baru Suyanto, S.Pd. M.Pd. juga menyampaikan terima kasih kepada pemerintah Kab. Kediri yang selama ini telah mendukung penuh kegiatan PSSI,khususnya di cabang olahraga sepak bola.

“Semoga kepengurusan Asosiasi PSSI Kab. Kediri baru ini bisa meningkatkan prestasi sepak bola khususnya di Kab. Kediri dan umumnya di tingkat provinsi hingga nasional,” tandas Suyanto. (Kominfo/Adv/kan)

ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

Pemkab Jombang Raih Opini WTP untuk ke-11 Kali Berturut-turut

JOMBANG, SMNNews.co.id - Pemkab Jombang kembali meraih Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan BPK RI, Perwakilan Jawa Timur untuk kali ke-11...

Stop Bullying, Polres Pamekasan Gencar Lakukan Police Goes To School

PAMEKASAN, SMNNews.co.id - Polres Pamekasan gencar melakukan kegiatan Police Goes To School, kali ini dilaksanakan oleh Polsek Palengaan,  Kapolsek Palengaan AKP Ach Supriyadi turun...

Upacara Hardiknas 2024, Pemkab Jombang Gaungkan Giat Belajar, Giat Prestasi dan Giat Berkarya

JOMBANG, SMNNews.co.id - Pemerintah Kabupaten Jombang melaksanakan Upacara Bendera Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2024 di lapangan Pemda Jombang pada Kamis (02/05/2024) pagi. Upacara diikuti...