HomeJAWA TIMURKEDIRIWarga Ringinanom Halal Bihalal Bareng Gus Ab dan Mas Abu

Warga Ringinanom Halal Bihalal Bareng Gus Ab dan Mas Abu

Walikota Kediri Abdullah Abu Bakar saat sambutan.

Kediri, suaramedianasional.co.id – Walikota Kediri Abdullah Abu Bakar halal bihalal bersama warga Kelurahan Ringinanom di depan Kantor Kelurahan Ringinanom, Senin (17/6).

“Saya dan seluruh jajaran Pemerintah Kota Kediri mengucapkan mohon maaf apabila dalam melayani panjenengan dalam keseharian ada kesalahan baik yang disengaja maupun tidak disengaja,” ucap Walikota Kediri mengawali sambutannya.

Menurut Walikota yang akrab disapa Mas Abu ini, pekerjaan di pemerintahan terus-menerus selalu ada. Namun hal tersebut tidak menjadi masalah, Pemerintah Kota Kediri akan untuk terus memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat. ” Insya Allah saya dan jajaran di Pemerintah Kota Kediri akan selalu berbenah untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” ujarnya.

 

Walikota muda berusia 39 tahun ini juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat selama lima tahun telah ikut membangun bersama pemerintah. Sehingga Kota Kediri menjadi lebih harmonis. “Selama lima tahun Kota Kediri mencapai hasil yang bagus. Pembangunan di Kota Kediri pun merata tidak hanya di tengah kota namun sudah sampai di gang-gang kecil. Saya berharap tidak hanya pemerintah saja namun masyarakat juga ikut bertanggung jawab terhadap pembangunan di lingkungan nya agar bermanfaat untuk generasi yang akan datang,” jelasnya.

Dalam kesempatan ini Mas Abu juga berpesan agar generasi muda di Kelurahan Ringinanom ini mengikuti program English Massive . Karena untuk bisa menaikkan IPM salah satunya adalah bahasa. “Satu atau dua tahun lagi Kota Kediri ini akan semakin ramai untuk itu kita harus mempersiapkan anak-anak kita dengan ilmu. Karena tantangan kedepan akan semakin berat,” pesannya.

 

Halal bihalal dilingkungan Kelurahan Ringinanom ini juga diisi tausiyah oleh KH.Abu Bakar Abdul Jalil.

Hadir dalam kegiatan halal bihalal ini Danramil 0809-01/Kota Kapten Inf Suliono, Lurah Ringinanom David Hendra, Ketua RW dan Ketua RT se-Kelurahan Ringinanom, LPMK, Karang Taruna, dan warga Kelurahan Ringinanom. (hms/adv/kan)

ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

Seorang Pria di Kota Malang Tewas Terlindas Truk Tronton, Korban Langsung Dievakuasi di RSSA Kota Malang

KOTA MALANG, SMNNews.co.id - Terjadi kecelakaan lalu lintas di Merjosono dan menewaskan Buamin (66) warga Jalan Kolonel Sugiono III Mergosono Kota Malang. Pria lansia ini...

Menteri Koperasi dan UKM Hadiri PLUT KUMKM Summit 2024, Teten Sampaikan Hal Ini!

KOTA MALANG, SMNNews.co.id - Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) Teten Masduki menghadiri acara Pusat Layanan Usaha Terpadu Koperasi dan UMKM (PLUT KUMKM)...

Dinas LH Kabupaten Asahan Gelar Halal Bihalal

ASAHAN, SMNNews.co.id - Untuk mempererat tali silaturahmi Keluarga Besar Dinas Lingkungan Hidup (LH) Kabupaten Asahan menggelar Halal Bihalal dengan seluruh ASN dan Non ASN...