HomeJAWA TIMURBOJONEGORODanramil Kedungadem: Kita Yakin Target Renovasi RTLH Tepat Waktu

Danramil Kedungadem: Kita Yakin Target Renovasi RTLH Tepat Waktu

Kodim Bojonegoro bersama warga setempat saat renovasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) yang ada di Desa Tondomulo.

Bojonegoro, suaramedianasional.co.id – Pasca dibukanya kegiatan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) 105 di Desa Tondomulo, Kecamatan Kedungadem, 10 Juli yang lalu oleh Bupati Bojonegoro DR Hj Anna Mu’awanah, Kodim Bojonegoro bersama warga setempat mulai dari merenovasi RTLH (Rumah Tidak Layak Huni) di Desa Tondomulo, Kecamatan Kedungadem.

Sebagaimana dijelaskan Danramil Kedungadem Kapten Inf Paryanto, beberapa hari lalu sudah dilakukan pendistribusian material bahan bangunan, untuk memperlancar penuntasan kegiatan sektor fisik tersebut. Material bahan bangunan tersebut digunakan untuk renovasi 15 unit Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) yang ada di Desa Tondomulo.

“Distribusi material secepat mungkin kita lakukan sebelum pembongkaran rumah, agar pengerjaan bisa selesai tepat waktu,” katanya.

Pengerjaan harus dikebut, bekerja cepat dan serius, agar hasilnya dapat maksimal. karena waktunya terbatas, dan masih ada sasaran lagi yang harus segera diselesaikan.

“Kita yakin, semua rehab RTLH ini bisa selesai dan tuntas tepat waktu, dengan hasil yang memuaskan pula tentunya,” pungkas Danramil Kedungadem Kapten Inf Paryanto.

Kegiatan renovasi RTLH itu sendiri merupakan upaya Kodim Bojonegoro untuk “cipta kondisi” mempersempit kesenjangan sosial di Kabupaten Bojonegoro.

Terpisah, Kepala Desa Tondomulo, Yanto, mengatakan bahwa rehab RTLH tersebut, bentuk kepedulian pemerintah, TNI dan warga kepada keluarga kurang mampu. Serta bagi warga yang belum mendapatkan rumah layak huni.

“Kami mewakili warga Desa Tondomulo sangat senang, karena dengan renovasi RTLH ini, warga yang masih kurang mampu, bisa dibantu,” tandasnya. (triss/ dandim bojonegoro)

ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

Ancam Sebar Foto Bugil Siswi SMP di Kota Malang, Warga Banjarnegara Diamankan Polisi

KOTA MALANG, SMNNews.co.id - Pria berinisial MS warga Banjarnegara, Jateng terpaksa harus mendekam di penjara. Pria 24 tahun itu ditangkap polisi karena mengancam menyebarkan...

Pemkab Asahan Melalui Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Asahan Kirimkan Dua Orang Instruktur ke Padang

ASAHAN, SMNNews.co.id - Pemerintah Kabupaten Asahan melalui Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Asahan mengirimkan dua orang Instruktur yang didalam wilayah Kabupaten Asahan untuk menjadi peserta Kompetisi Keterampilan Instruktur...

Dinsos Kabupaten Asahan Ikuti Forum Silaturahmi Karang Taruna se-Sumatera Utara

ASAHAN, SMNNews.co.id - Pengurus Karang Taruna Kabupaten Asahan dengan antusias menghadiri Forum Silaturahmi Karang Taruna se-Sumatera Utara yang diadakan di Hotel Saka Medan. Forum...