HomeBERITATerlalu Dipaksakan, Begini Tanggapan Kajari Trenggalek Terhadap Tuntutan Aksi Ngamen

Terlalu Dipaksakan, Begini Tanggapan Kajari Trenggalek Terhadap Tuntutan Aksi Ngamen

Koordinator aksi saat menyerahkan tuntutannya kepada Kajari Trenggalek

TRENGGALEK, SMNNews.co.id – Aksi ngamen yang dilakukan puluhan masyarakat di depan kantor Kejaksaan Negeri Trenggalek terkesan terlalu dipaksakan. Bagaimana tidak, aksi damai sekaligus ngamen untuk penggalangan dana tersebut terdapat cacat prosedur.

Dari mulai menggunakan alasan anggaran penanganan kasus habis di penghujung tahun hingga belum adanya tindak lanjut kasus padahal pelaporan atau pengaduan resmi ke kejaksaan trenggalek belum ada.

Lulus Mustofa Kepala Kejaksaan Negeri Trenggalek menerangkan dari enam tuntutan yang disampaikan masa aksi hanya satu kasus yang baru di laporkan ke Kejaksaan, itu pun terkait dana hibah untuk nelayan di watulimo yang dilakukan oleh oknum anggota dewan.

“Jadi hanya satu saja yang masuk, bahkan enam yang disampaikan saat aksi belum ada yang masuk,” ungkapnya.

Sementara itu, Imam Bachrodin selaku Ketua LGMI Trenggalek mengemukakan bahwa sudah ada laporan dari rekan pribadi maupun ormas dan lsm tapi selama ini macet.

“Bahkan teman semua malu, karena semua laporan ditertawakan dan tidak ada hasilnya,” pungkasnya. (Rud)

ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

Seorang Pria di Kota Malang Tewas Terlindas Truk Tronton, Korban Langsung Dievakuasi di RSSA Kota Malang

KOTA MALANG, SMNNews.co.id - Terjadi kecelakaan lalu lintas di Merjosono dan menewaskan Buamin (66) warga Jalan Kolonel Sugiono III Mergosono Kota Malang. Pria lansia ini...

Menteri Koperasi dan UKM Hadiri PLUT KUMKM Summit 2024, Teten Sampaikan Hal Ini!

KOTA MALANG, SMNNews.co.id - Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) Teten Masduki menghadiri acara Pusat Layanan Usaha Terpadu Koperasi dan UMKM (PLUT KUMKM)...

Dinas LH Kabupaten Asahan Gelar Halal Bihalal

ASAHAN, SMNNews.co.id - Untuk mempererat tali silaturahmi Keluarga Besar Dinas Lingkungan Hidup (LH) Kabupaten Asahan menggelar Halal Bihalal dengan seluruh ASN dan Non ASN...