HomeTNIKopi Panas Penghangat Hubungan TNI dan Masyarakat Desa Tlogosari

Kopi Panas Penghangat Hubungan TNI dan Masyarakat Desa Tlogosari

Kopi Panas penghangat hubungan TNI dan Masyarakat Desa Tlogosari

SITUBONDO, SMNNews.co.id – Dalam Pra TMMD Ke-107, warga desa Tlogosari dan prajurit TNI bahu membahu untuk mengerjakan seluruh sasaran fisiknya yang sudah diprogramkan. Di sela-sela pengerjaan tugas itu, ada pemandangan yang cukup harmonis antara Prajurit TNI dan warga setempat.

Warga dengan sukarela selalu bergantian membawakan kopi dan makanan kecil bagi prajurit yang sedang satgas. Mereka berkumpul dan bercengkrama bersama di saat waktu istirahat setelah lelah bekerja. Tak jarang mereka tertawa bersama untuk melepaskan lelah.

“Prajurit Satgas selalu berbaur dengan masyarakat selama melaksanakan Satgas TMMD Ke-107. Dengan membaurnya prajurit dalam masyarakat diharapkan agar bisa menyelami kehidupan masyarakatnya sehingga terjalin hubungan kekeluargaan yang erat dengan masyarakat”, ujar Kapten Inf M. Rohman Danramil 0823/16 Sumbermalang sambil menyeruput kopinya yg hampir dingin. (Korem)

ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

Polrestabes Surabaya Musnahkan Sabu 40,8 Gram dan Ekstasi  26,019 Butir

SURABAYA, SMNNews.co.id - Polrestabes Surabaya hari ini musnahkan narkotik jenis  sabu seberat 40,890,92 gram dan narkotika jenis ekstasi sebanyak 26,019 butir,  Pemusnahan barang bukti...

Tim TNI-Polri dan Pemda Bongkar Gudang dan Lokasi Penyulingan Minyak Ilegal di Banyuasin dan Muratara

PALEMBANG, SMNNews.co.id - Pembongkaran gudang minyak ilegal dilakukan tim gabungan diwilayah Banyuasin dan Muratara sepanjang, Kamis (16/5/2024). Dikecamatan Suak Tapeh kabupaten Banyuasin, terdapat dua lokasi...

Puluhan Wartawan Blitar Raya Gelar Unjuk Rasa Tolak Draf RUU Penyiaran

KOTA BLITAR, SMNNews.co.id - Puluhan wartawan Blitar Raya yang tergabung dalam Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dan Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) melakukan aksi unjuk...