HomeBERITAKoramil dan Polsek Ngawi Gelar Operasi Yustisi Tertib Bermasker

Koramil dan Polsek Ngawi Gelar Operasi Yustisi Tertib Bermasker

Petugas Koramil Ngawi dan Polsek Ngawi menggelar operasi yustisi disiplin bermasker bagi pengguna jalan, Senin (01/12/2020)

NGAWI, SMNNews.co.id – Polsek Ngawi dan Koramil Ngawi mengadakan operasi yustisi wajib pakai masker, Selasa (1/12/2020).

Operasi yang dimulai pada pukul 08.30 WIB tersebut, dilakukan di Jl Supriyadi, Desa Kandangan, Kecamatan Ngawi.

Operasi ini juga sebagai salah satu wujud penegakkan protokol kesehatan, demi pencegahan penyebaran Covid-19.

Para petugas TNI dan Polri menghimbau warga dan pelintas jalan untk tertib melaksanakan 3M yakni mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak dan memakai masker.

Komandan Koramil Ngawi, Kapten Ahmad Khotib, menyatakan, kesadaran untuk tetap disiplin 3M yang dilakukan masyarakat merupakan kunci pencegahan penyebaran Covid-19 yang efektif.


“Gerakan 3M juga sebenarnya mudah dan murah dilakukan masyarakat namun efektif mencegah masuknya virus,” ujar Ahmad Khotib.

Operasj Yustisi ini melibatkan 5 orang personel Polsek Ngawi di bawah komando Wakapolsek Iptu Arifin serta Babinsa Kandangan dan 5 anggota TNI dari Koramil Ngawi. (ari)

ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

PDIP Ngawi Tetap Usung Ony-Antok, Siap Daftar Penjaringan Parpol Lain

NGAWI, SMNNews.co.id - DPC PDIP Ngawi memastikan diri untuk mengusung pasangan petahana Bupati-Wabup Ngawi, Ony Anwar Harsono-Dwi Rianto Jatmiko. "Ini hasil Rakercabsus DPC PDIP Ngawi,...

Tim Kesehatan Puskesmas Arjasa Periksa Kesehatan Perangkat Desa Kemuninglor

JEMBER, SMNNews.co.id - Tim Upaya Kesehatan Kerja Puskesmas Arjasa mendatangi kantor desa Kemuninglor kecamatan Arjasa untuk melakukan pengecekan kesehatan. Tim Kesehatan Puskesmas Arjasa memeriksa...

Bupati Pasaman Buka Olimpiade Olahraga Siswa Nasional

PASAMAN, SMNNews.co.id - Ribuan Siswa dan para kepala sekolah, guru dari berbagai daerah di Kabupaten Pasaman, Padati halaman kantor Bupati Pasaman guna mengikuti pembukaan...